Arti Robbi Firli Warhamni Wajburni yang Kerap Dibaca Dalam Gerakan Duduk Diantara Dua Sujud
Arti Robbi Firli Warhamni Wajburni (Gambar Masjid Pogung Dalangan - Unsplash)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Tahukah kalian arti robbi firli warhamni wajburni? Tentunya do’a ini tak asing bukan dikalangan kita yang kaum muslim ini. Soalnya, doa ini sering dibaca paling tidak dua kali dalam setiap shalat sunnah serta shalat fardhu.

Hal itu dikarenakan, bacaan ‘robbi firli warhamni wajburni’ merupakan penggalan do’a duduk diantara duasujud yang pasti dihafal oleh umat Muslim yang beriman.

Duduk di antara 2 sujud sendiri ialah rukun dalam salat yang tidak boleh ditinggalkan. Dalam Kitab Nihayat al Zein dijelaskan, duduk di antara dua sujud termasuk dalam rukun qoshin ataupun rukun yang pendek. Oleh karena itu rukun ini tidak dikerjakan secara berlama-lama dengan ukuran maksimal duduk di antara 2 sujud yakni seukuran membaca tasyahud wajib atau sekitar 25 detik.

Robbi firli warhamni wajburni jadi doa salat yang gampang dihafalkan. Berikut teks doa duduk di antara 2 sujud beserta artinya yang dirangkum dari berbagai sumber.

Arti Robbi Firli Warhamni Wajburni Beserta Doa Bahasa Arab dan Teks Bahasa Indonesianya

رباغْفِرليوَارْحَمْنِىواجبرنيوَارْفَعْنِيوَارْزُقْنِىوَاهْدِنِىوَعَافِنِىوَاعْفُعَنِّى

Robbigh firlii warhamnii wajburnii warfanii warzuqnii wahdinii waaafinii wafu annii.

Artinya: Ya Allah ampunilah aku, rahmatilah aku, perbaikilah keadaanku, tinggikanlah derajatku, berilah rezeki serta petunjuk untukku

Lafaz robbi firli warhamni wajburni mempunyai arti permohonan kepada Allah SWT dengan sepenuh hati, kasih sayang, serta memohon supaya dilancarkan rezekinya. Allah SWT merupakan dzat Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang yang memberikan segala kebutuhan hamba- Nya.

Doa Duduk di Antara Dua Sujud Lainnya

Tidak hanya doa robbi firli warhamni wajburni, ada satu doa lain yang bisa dibaca saat duduk di antara 2 sujud. Doa ini diriwayatkan lewat hadits yang diriwayatkan oleh Abdullah bin Abbas radhiallahuanhuma. Hadits ini di kumpulkan oleh At Tirmidzi no. 284 serta dishahihkan Al Albani dalam Shahih At Tirmidzi. Berikut doa duduk di antara dua sujud riwayat Abdullah bin Abbas radhiallahuanhuma.

أنَّالنَّبيَّصلَّىاللَّهُعلَيهِوسلَّمَكانَيقولُبينَالسَّجدَتَينِ:اللَّهمَّاغفِرليوارحَمنيواجبُرنيواهدِنيوارزُقني

Inna an-nabiyya salla Allahu alayhi wa sallama kāna yaqūlu bayna as-sajdatain: Allahumma ighfir lī wa rhamnī wa ijburnī wa hdinī wa arzuqnī.

Artinya: Ya Allah ampunilah saya, rahmatilah saya, cukupkanlah saya, berilah saya petunjuk, serta berilah rezeki. (HR. At Tirmidzi nomor. 284, dishahihkan Al Albani dalam Shahih At Tirmidzi).

Doa juga mencakup doa ampunan, doa tolak bala, dan doa rezeki. Rezeki yang dimaksud bahkan mencakup rezeki zhahir buat badan serta rezeki batin untuk jiwa.

Cara Duduk Diantara Dua Sujud

Membaca Tasbih

  • Subhanallah (maha suci Allah) – 33x
  • Alhamdulillah (segala puji bagi Allah) – 33x
  • Allahu Akbar (Allah Maha Besar) – 33x

Mengangkat Tubuh ke Posisi Duduk

  • Posisikan kaki kanan dengan jari-jari kaki merapat ke lantai
  • Posisikan kaki kiri dengan tumit menghadap ke arah kanan
  • Rentangkan kaki kiri menjauh dari kaki kanan
  • Letakkan tangan di atas paha

Membaca Doa Duduk di Antara Dua Sujud

Doanya seperti yang sudah dibahas di atas.

Menjaga Khusyuk dan Konsentrasi

  • Berusaha memahami makna doa yang dibaca
  • Mengontrol pernapasan agar tenang dan fokus
  • Menghilangkan gangguan-gangguan sekitar
  • Mengingat-ingat kebesaran Allah SWT

Kembali ke Sujud Kedua

Selain itu kalian juga bisa mempelajari “Niat Sholat Jamak Taqdim” bagai mana tata cara dan juga pelaksanaanya.

Jadi setelah mengetahui arti robbi firli warhamni wajburni, simak berita menarik lainnya di VOI.ID, saatnya merevolusi pemberitaan!