Berapa Lama Telur Bertahan di Kulkas? Temukan Jawabannya di Sini
Ilustrasi telur ayam (Foto: Pixabay)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Berapa lama telur bertahan di kulkas? Bagaimana cara menyimpan telur agar tahan lama? Apa saja ciri-ciri telur yang sudah kadaluarsa? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Telur merupakan salah satu sumber protein hewani yang mudah dicerna dan bergizi tinggi. Bahan makanan ini sangat murah dan mudah dijumpai di pasaran.

Karena mudah didapat, banyak orang suka menyimpan persedian telur yang banyak di kulkas. Meski tidak memiliki tanggal kadaluarsa, telur tidak boleh disimpan hingga berbulan-bulan di dalam kulkas. Sebab, masa simpannya tidak terlalu panjang.

Berapa Lama Telur Bertahan di Kulkas?

Menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA/Food and Drug Administration), ketahanan telur bisa mencapai 4-5 minggu bila disimpan di dalam kulkas.

Sementara jika telur disimpan di dalam ruangan, ketahanannya akan berkurang dan telur akan kadaluarsa dalam waktu 3 pekan.

Masa simpan telur sangat bergantung pada suhu ruang. Semakin dingin suhunya, semakin lama daya tahan terlur, apapun jenisnya, baik itu telur ayam kampung, telur ayam negeri, atau telur omega 3.

FDA merekomendasikan untuk menyimpan telur di dalam suhu yang pas, yakni di bawah 7 derajat Celcius.

Sedangkan telur yang sudah direbus lebih cepat busuk ketika disimpan di dalam suhu ruangan. Hal ini karena suhu ruangan cenderung panas, sehingga bisa menghancurkan lapisan yang melindungi pori-pori telur. Bila lapisan tersebut rusak, bakteri pun mudah masuk dan telur menjadi cepat busuk.

Sebaliknya, telur rebus yang disimpan di dalam freezer, daya tahannya sangat lama, bisa mencapai 1 tahun.

Bagaimana Cara Menyimpan Telur Agar Tahan Lama?

Mengutip situs Boreal Bloom Homestead, berikut ini adalah cara menyimpan telur yang benar agar tahan lama:

  • Bila Anda mencuci telur sebelum disimpan, maka segera simpan di lemari es atau kulkas. Proses mendinginkan cangkang telur dapat mencegah bakteri masuk melalui pori-pori cangkang.
  • Telur yang tidak dicuci dapat disimpan pada suhu rungan hingga 3 pekan. Hal ini hanya berlaku bila telurnya bersih dan kulitnya masih utuh.
  • Telur yang didinginkan, dicuci atau tidak, harus disimpan di lemari es.
  • Simpan telur dengan ujung runcing ke bawah. Tujuannya untuk memisahkan kuning telur dan kantung udara serta memperlambat hilangnya kelembapan telur.
  • Simpan telur dalam karton atau wadah yang memungkinkan aliran udara.
  • Beri tanggal pada telur sebelum disimpan. Telur dapat disimpan di dalam beras supaya awet dan tahan lama bila berada di luar ruangan.
  • Bila telur dalam kondisi pecah setelah dibeli, maka pecahkan cangkang telur dan simpan di dalam wadah yang kedap udara. Kemudian, masukkan ke dalam kulkas dan gunakan telur dalam waktu dua hari.

Apa Saja Ciri-Ciri Telur yang Sudah Kadaluarsa?

Menyadur laman Medical News Today, ciri-ciri telur yang sudah kadaluarsa, antara lain:

  • Putih telur terlalu bening.
  • Putih telur merah muda atau warna-warni.
  • Putih telur tidak berwarna atau hijau.
  • Ada bitnik hitam atau hijau di dalam telur.

Demikian informasi tentang berapa lama telur bertahan di kulkas. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan para pembaca setia VOI.ID.