Marthino Lio-Istri Adu Akting di Dosa Musyrik, Drama Horor Berbalut Religi MVP Pictures
Poster film Dosa Musyrik. (Ist)

Bagikan:

JAKARTA - MVP Pictures mempersiapkan satu judul film yang bakal memeriahkan bioskop pada tahun 2024. Kali ini bergenre horor dengan tajuk Dosa Musyrik.

Sang sutradara, Hadrah Daeng Ratu mengaku terpikat memimpin produksi film ini lantaran kisah yang ditawarkannya.

"Saya tertarik dengan film Dosa Musyrik karena film ini tidak hanya menawarkan ketegangan dalam genre horor, tetapi juga menghadirkan unsur drama dan religi yang mendalam," katanya dalam siaran pers dikutip Minggu, 25 Februari.

Marthino Lio yang membintangi film ini menambahkan, cerita yang disuguhkan Dosa Musyrik memang mengandung pesan moral yang mendalam.

"Meskipun berada dalam genre horor, cerita film ini juga menampilkan unsur drama yang kuat," ujar Marthino.

Selain itu, Marthino menyebutkan faktor keterlibatannya dalam film ini lantaran kehadiran Hadrah sebagai sutradara.

"Saya yakin kombinasi ini akan menciptakan pengalaman yang istimewa bagi penonton film Indonesia," ucapnya.

Selain Marthino Lio, Dosa Musyrik juga dibintangi oleh Delia Husein. Ini pertama kalinya pasangan suami-istri itu beradu akting di layar lebar.

"Tentu saja ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi kami. Kami berusaha profesional saja walaupun mungkin nanti di lokasi menemukan banyak kendala," katanya.

Dosa Musrik bakal memulai syuting perdananya pada 25 Februari. Yogyakarta menjadi lokasi yang dipilih untuk syuting film diproduseri Raam Punjabi tersebut.