Bagikan:

JAKARTA - Aktor Dimas Anggara memulai debutnya sebagai sutradara dengan memproduksi film baru di bawah naungan rumah produksi NIH Pictures dengan judul #OOTD. Film ini akan tayang pada 25 Januari 2024 mendatang.

Terjun langsung sebagai sutradara, Dimas Anggara mengatakan bahwa ini sudah menjadi cita-citanya. Ketika sudah bermain sebagai seorang aktor kini ia merasa bisa 'naik kelas' menjadi seorang sutradara.

"Itu pertanyaan sulit, ya itu emang cita cita, setelah jadi pemain, saya naik kelasnya jadi sutradara. Kebetulan dapat kepercayaan untuk ayo, sampe saat itu didiskusikan dan nunjuk," ujar Dimas Anggara di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 14 Desember.

Baru terjun sebagai sutradara, Dimas tidak memungkiri ia menghadapi banyak kendala. Meski begitu, ia mencoba memegang prinsip saling bekerja sama dalam menyelesaikan pekerjaan yang membuatnya sukses untuk berkarya sebagai sutradara.

"Banyak, pasti banyak. Cuma saya punya prinsip kalau kita mau sukses kita harus berpegangan tangan, harus kerja bersama-sama, nggak bisa kita sukses sendirian, sukses itu kita gapai saat kita bersama-sama," sambungnya.

Keberhasilannya dalam memproduksi film ini ternyata tidak lepas dari dukungan dan campur tangan sang istri, Nadine Chandrawinata. Dimas mengaku ia mendapatkan dukungan penuh dari Nadine dalam profesi barunya ini.

"Oh iya, istri saya itu sangat men support saya ya, jadi saya harapkan kalau kalian nanti nonton filmnya nah nanti di situlah akan ada surprise juga," tuturnya.

Bahkan, dalam film ini sendiri, Dimas menjelaskan Nadine juga ikut berkontribusi dari persiapan awal film hingga dari segi cerita di dalam film ini.

"Dia ikut dalam persiapan awal, dari segi cerita juga banyak kontribusinya," pungkasnya.