JAKARTA - Falcon Pictures mengadaptasi webtoon Pasutri Gaje ke layar lebar. Komik Pasutri Gaje sendiri, di webtoon sudah dibaca lebih dari 800 juta kali. Film garapan Fajar Bustomi ini akan memulai syuting di pertengahan tahun 2023 dan direncanakan tayang 2024.
Aktor dan aktris yang terlibat dalam film Pasutri Gaje adalah, Reza Rahadian, Bunga Citra Lestari, Indro Warkop, Ira Wibowo, Arifin Putra, Andre Taulany, Mieke Amalia, Kiky Saputri, Nadine Alexandra, Zsa Zsa Utari, Tarzan Srimulat, Tommy Lim, M Iqbal Sulaiman, Joshia Frederico, Ephy Pae, Maya Wulan, Baby Jovanca, Niniek Arum, Tj Ruth, Ence Bagus, dan Yessy Kenyang.
Fajar Bustomi mengungkapkan, film drama komedi yang baru untuknya. "Pasutri Gaje ini bercerita tentang sepasangan suami istri. Orang melihatnya, ga jelas nih pasangan. Padahal sebenarnya mereka pasangan suami istri yang romantis. Meskipun ada hal-hal gila yang terlihat ga jelas," ujarnya dalam jumpa media, Selasa, 20 Juni di Duren Tiga, Jaksel.
BACA JUGA:
Pasutrai Gaje, lanjut Fajar, akan menjadi film yang baru untuknya bahkan untuk penonton film Indonesia. "Film komedi pasangan suami istri yang dunianya itu, ketika ada masalah, ketika ada sesuatu, semua dibuatnya tuh lucu, menyenangkan. Jadi kita ketawanya tuh karena peristiwa-peristiwanya, bukan karena mereka sedang melucu," kata Fajar.
Bersama dengan Alim Sudio, Fajar mempertahankan cerita webtoon. "Prinsipnya kalau cerita yang diadaptasi sudah bagus, ya kita pertahankan. Cuma mediumnya beda, gambar menjadi cerita bergerak tentu ada penyesuaian untuk menjaga emosi penonton," katanya.
Sementara Alim menambah dan mengurangi adegan namun tidak mengubah cerita. "Tentu saja ada penambahan dan pengurangan. Film akan lebih detail dari webtoon karena lebih lebar mediumnya," imbuhnya.