Electra E5, Mobil Listrik Teranyar Buick Fokus pada Hiburan Konsumen
Buick Electra E5 akan tersedia pada beberapa bulan mendatang di China. (Foto: Buick)

Bagikan:

JAKARTA - Meski telah diluncurkan pada Desember tahun lalu, Buick baru memamerkan desain eksterior maupun interior mobil listrik teranyar mereka, Electra E5, awal Maret ini. 

Electra E5 merupakan SUV elektrik dengan 5 pintu. Mobil tersebut masuk ke dalam kelas "mid-size crossover SUV". Nah kabarnya, Buick Electra E5 baru tersedia pada beberapa bulan mendatang di China dengan fokus menawarkan kemewahan bagi konsumen seperti dilansir dari Arena EV.

Pada bagian eksterior, Buick Electra E5 terlihat gagah dengan badan mobil yang tegap disertai grille besar. Untuk ukuran, Buick Electra E5 memiliki panjang 4.892 mm, lebar 1.905 mm, tinggi antara 1.601 sampai 1.684 mm, dan wheelbase 2,954 mm.

Pindah ke bagian interior, ada pengalaman baru bagi konsumen di mana tersedia layar OLED 30 inci. Ini yang membuatnya menjadi layar terbesar yang pernah ada di sebuah kendaraan. Dengan resolusi 6K, layar tersebut menampilkan berbagai warna serta dikombinasikan dengan HUD warna sebesar 12,6 inci. Namun, sebenarnya teknologi hiburan seperti ini juga bisa ditemui pada Cadillac Escalade.

Lalu fitur lain yang ditawarkan yaitu CarPlay nirkabel yang terpasang dengan pengisian daya telepon tanpa kabel, ada Fitur iKey yang memudahkan pengemudi menggunakan ponsel sebagai kunci dan menawarkan diagnostik kendaraan jarak jauh.

Sistem audio yang Buick pasangkan juga bukan sembarangan. Electra E5 tersebut ditanamkan sistem audioBose. Sistem Virtual Cockpit berjalan pada Qualcomm Snapdragon 8155 yang didukung dengan arsitektur elektronik VIP, penghubung 5G yang sudah terpasang dan fitur lainnya.

Nah, untuk performa dengan dukungan baterai Ultium dari General Motors, Electra E5 seharusnya memberikan performa dan jangkauan berkendara yang serupa dengan Cadillac Lyriq. Atau menawarkan jangkauan melebihi 482 km.