Bagikan:

YOGYAKARTA – Memperhatikan diri sendiri, merupakan cara untuk menjaga kesehatan, baik fisik maupun mental. Menurut ahli jantung dan kedokteran fungsional, Martin G. Bloom, MD., kurang tidur dan tidak mengelola stres dengan tepat bisa menyebabkan fokus menurun, hormon tidak seimbang, dan mengalami masalah kognitif. Apalagi yang menjadi tanda bahwa Anda perlu segera memperhatikan diri sendiri? Berikut penjelasannya.

1. Mengalami kabut otak

Istirahat cukup penting didapatkan untuk bangun pagi lebih segar dan jauh dari stres. Menurunnya kemampuan otak juga bisa disebabkan kurang tidur. Bukan hanya karena penuaan saja, tetapi itu merupakan tanda Anda membutuhkan istirahat cukup.

2. Gairah seks menurun

Tuntutan pekerjaan dan mengasuh anak bisa memengaruhi gairah seks. Libido berkaitan dengan hormon, dan ketidakseimbangan hormon dapat dikaitkan dengan kondisi lebih serius. Seperti kelelahan, depresi, penambah berat badan, dan masalah jantung.

memperhatikan diri sendiri
Ilustrasi pentingnya memperhatikan diri sendiri (Freepik/wayhomestudio)

3. Merasa sangat stres

Baik itu pekerjaan, hubungan romantis, hubungan keluarga, dan lingkungan yang membuat Anda stres terus-menerus memengaruhi kesehatan Anda. Hormon stres, kortisol dapat tetap tinggi ketika murung, cemas, dan tertekan. Semuanya juga memengaruhi suasana hati Anda. Kalau sering merasa tertekan dan tak memiliki motivasi untuk lebih produktif, cobalah untuk mengelola stres. Misalnya dengan meluangkan waktu jalan-jalan kea lam hingga latihan yoga dan meditasi secara rutin.

4. Mengantuk sepanjang waktu

Meskipun Anda mendapatkan cukup tidur pada malam hari, tetapi mengantuk sepanjang hari, merupakan tanda Anda perlu memperhatikan diri sendiri. Cobalah luangkan waktu untuk makan makanan sehat, menjadwalkan kembali untuk rutin olahraga, hingga tidur malam yang teratur.

5. Otot kaki sering mengalami kedutan

Jika Anda menghabiskan sebagian besar aktivitas dengan duduk di depan komputer atau televisi, Anda tak perlu berpikir kenapa penyebab kedutan otot pada kaki. Kedutan otot kaki, menurut Adonis Maiquez, MD. dilansir The Healthy, Jumat, 25 November, menunjukkan kadar magnesium yang rendah. Jika tidak segera diatasi dapat menimbulkan masalah pada kesehatan. Terutama dapat mengganggu detak jantung dan mengalami aritmia.

Dokter Adonis merekomendasikan, apabila mengalami kedutan otot kaki, konsumsi makanan yang kaya magnesium seperti almond, biji labu, dan pisang.

6. Tangan dan kaki kesemutan

Berbeda dengan kedutan pada otot kaki, kalau sering kesemutan pada tangan dan kaki, menurut dokter Adonis disebabkan kekurangan vitamin B12. Jika tak diobati atau segera mengubah pola hidup tidak sehat, bisa menyebabkan anemia.

Kalau Anda mengalami enam tanda di atas, perlu kiranya mulai mendengarkan tubuh. Karena tubuh memiliki batasan, artinya perlu diperlakukan sesuai porsinya. Selebihnya, menjalani pola hidup sehat akan memperbaiki kondisi fisik dan mental.