Bagikan:

JAKARTA - Nama "Dinda" menjadi trending di Twitter sejak pagi hari ini. Ketika ditelusuri, ternyata nama Dinda yang banyak diperbincangkan adalah Adinda Cresheilla, wakil dari Indonesia yang memperoleh prestasi gemilang di ajang Miss Supranational 2022 di Nowy Sacz, Malapolska, Polandia. 

Pada malam final Miss Supranational 2022, Jumat, 15 Juli kemarin, Adinda Cresheilla atau yang biasa dipanggil "Dinda" berhasil mendapatkan posisi 3rd Runner Up atau peringkat ke-4 di ajang bergengsi tersebut. 

Meskipun belum berhasil merebut mahkota Miss Supranational 2022, perjuangan Dinda yang mencapai titik ini patut diapresiasi. Karena jika harus melihat ke belakang, persiapan Dinda bisa dibilang cukup singkat. 

Persiapan Kilat Adinda Cresheilla

Di sela jumpa pers yang dilaksanakan di Jakarta bulan Juni lalu, Anggota Dewan Penasehat Yayasan Putri Indonesia, Putri Kuswisnuwardhani mengatakan bahwa dia sempat khawatir lantaran persiapan Dinda yang tidak sampai satu bulan. 

"Kami persiapkan (Miss Supranational 2022) Dinda dengan cara kilat," kata Putri Kuswisnuwardhani. 

Meski persiapan yang serba singkat, Dinda dibekalkan ilmu yang semaksimal mungkin mulai dari catwalk, public speaking, hingga berdandan. 

Menurut Putri, Top 3 Puteri Indonesia 2022 sudah piawai berbahasa asing, namun masih ada PR untuk speech yang akan dibawakan untuk Miss Supranational. 

Gaun Malam

Dengan persiapan serba kilat yang tidak sampai satu bulan itu, Dinda berhasil mengharumkan nama bangsa di posisi ke-4 Miss Supranational 2022.

Dalam sesi Gaun Malam Miss Supranational 2022, Dinda tampil anggun dengan balutan gaun biru rancangan Maison Baaz Couture, yang diberi nama "Wastra Samoedra". 

Wastra Samoedra merupakan mahakarya yang terinspirasi yang terinspirasi dari laut biru misterius Indonesia dengan kekuatan ombak yang dahsyat, namun memberikan kemakmuran bagi setiap orang sejak dahulu kala, dan menyatukan Indonesia dari Sabang sampai Merauke dengan keagungannya.

Hasil Akhir Miss Supranational 2022

Pada malam final Miss Supranational 2022 , gelar Miss Supranational 2022 akhirnya diberikan kepada Lalela Mswane, finalis asal Afrika Selatan.

Kemudian disusul oleh finalis asal Thailand, Praewwanich Ruangthong diposisi 1st Runner Up, dan Nguyen Huynh Kim Duyen dari Vietnam sebagai 2nd Runner Up.

Adinda Cresheilla berhasil menempati posisi ke-4 sebagai 3rd Runner Up, yang kemudian disusul oleh finalis asal Venezuela, Ismelys Velasquez sebagai 4th Runner Up.