JAKARTA - Mendua adalah serial lokal terbaru Disney+ Hotstar yang akan tayang di tahun ini. Tidak sedikit yang menyangka serial ini mengikuti konsep cerita drama Korea The World of the Married.
Sejak diumumkan pada Rabu, 6 April, Mendua menjadi perbincangan publik. Berikut adalah 5 fakta tentang serial Mendua.
Adaptasi Serial Inggris
Perlu diketahui bahwa serial Mendua dan The World of the Married merupakan adaptasi resmi dari serial Inggris berjudul Doctor Foster. Tayang di BBC, serial ini sudah memenangkan sejumlah penghargaan termasuk National Television Awards.
Mendua jadi adaptasi ketujuh setelah Perancis (Infidele), Rusia (Скажи правду), India (Out of Love), Korea Selatan (The World of the Married), Turki (Sadakatsiz), dan Filipina (The Broken Marriage Vow).
Durasi Singkat
Serial Mendua memiliki 8 episode dengan durasi 45 menit. Tentunya ini berbeda dari serial Doctor Foster maupun The World of the Married yang memiliki episode lebih dari 10 dan durasi 50 menit.
Aktor dan Aktris Senior
Mendua akan diperankan oleh tiga aktor dan aktris populer yaitu Adinia Wirasti, Chicco Jerikho, dan Tatjana Saphira. Ketiganya sudah malang melintang di industri perfilman dengan akting mereka yang berkualitas.
Adapun Mendua jadi serial terbaru Adinia Wirasti setelah Susah Sinyal The Series di tahun 2021 begitu juga dengan Chicco Jerikho yang terakhir kali memerankan Filosofi Kopi The Series. Hal ini berbeda dengan Tatjana Saphira yang akan berakting dalam serial untuk pertama kali.
Sinopsis
Doctor Foster mengisahkan seorang dokter yang merasa rumah tangganya hancur setelah mengetahui sang suami berselingkuh. Cerita ini juga sesuai dengan The World of The Married, salah satu adaptasi serial yang sukses.
Ji Sun Woo (Kim Hee Ae) menikah dengan Lee Tae Oh (Park Hae Joon) dan memiliki seorang anak. Kehidupan yang sempurna ternyata tidak berjalan begitu lama ketika ia menyadari Lee Tae Oh menjalin hubungan dengan Yeo Da Kyung (Han So Hee).
Tanggal Tayang
Serial Mendua akan tayang perdana di tahun 2022. Ini menjadi serial terbaru Disney+ Hotstar setelah Wedding Agreement: The Series yang sedang tayang.
“Nantikan kehadiran serial “Mendua”, kisah tentang seorang dokter sukses yang hidupnya hancur setelah mengetahui perselingkuhan suaminya.,” begitu pernyataan Disney+ Hotstar.