JAKARTA – Pergantian tahun berdasarkan kelender Tionghoa pada 1 Februari 2022, pekan depan. Suasana dengan aksen merah dengan simbol macan mulai terasa. Pasalnya, tahun ini merupakan Tahun Macan Air dan industri fesyen pun merespons perayaan ini. Tertarik untuk berbelanja sepatu edisi khusus perayaan Tahun Macan Air? Cek produk brand di bawah ini.
1. Sarah Flint
Sepatu klasik slipper dengan tajuk Fireside dirilis pada 21 Januari lalu. Dengan gaya shearling-lined yang terbari dibuat dengan warna merah dengan sulaman detail bergambar harimau yang terinspirasi oleh Tahun Macan. Dilansir Footwear News, sepatu cantik ini seharga 355 dolar AS.
2. Bottega Veneta
Sepatu boot dengan warna jeruk keprok, khas buah yang wajib ada di Tahun Baru Imlek, dirilis Bottega Veneta. Sepatu boot Puddle ini melambangkan keberuntungan dalam tradisi Tionghoa.
3. Alexander McQueen
Tidak hanya merilis sneakers dengan ornamen macan, brand mewah dari Inggris ini juga merilis 9 koleksi aksesoris untuk menghormati Tahun Macan. Mulai dari skull bag, curve bag, curve zip coin purse, skull card holder, short skull socks, hingga sepatu kets oversized.
4. Dior
Kim Jones, direktur artistik Dior Men’s berkoaborasi dengan seniman Amerika, Kenny Scharf, untuk perayaan The Water Tiger tahun ini. Pada 10 Januari lalu, sepatu dengan motif macan berwarna kombinasi biru, putih, dan merah, yang merupakan warna keberuntungan dalam budaya Cina. Sepatu dihias dengan cetakan dari potongan logo beraksen arsip lawas.
5. Burberry
Koleksi bermotif macan di bawah koleksi brand Burberry dirilis pada awal Januari tanggal 6. Motif yang menggambarkan New Year of Tiger, harimau dengan rona warna oranye. Merek mewah ini menampilkan monogram dengan sentuhan baru yang khas diselingi motif oranye terang.