Partager:

JAKARTA - Setelah berhasil kabur dari Lapas Kelas 1 Cipinang, Jakarta Timur, pada Sabtu malam, 29 Oktober, Aditya Egatifyan alias Bokir (25) langsung menuju rumah bibinya yang berada di kawasan Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Setiba di rumah bibi dari Aditya alias Bokir, sang bibi sempat terkejut melihat kedatangan Bokir. Pasalnya, sang bibi juga tahu jika Bokir tengah ditahan di Lapas Cipinang.

Namun Bokir mengaku kepada bibinya jika dirinya sudah bebas dari penjara. Untuk itu dia tinggal di rumah bibinya itu.

Kepala Lapas Kelas I Cipinang, Tonny Nainggolan menjelaskan, dari pengakuan pelaku berinisial AE ke bibinya kalau dia sudah bebas.

"Makanya sempat kaget keluarganya saat kita ambil (tangkap) AE kembali. AE ditangkap tim gabungan pada Senin, 31 Oktober, malam sekitar pukul pukul 22.10 WIB," kata Kepala Lapas Kelas I Cipinang, Tonny Nainggolan kepada VOI, Selasa, 1 November, siang.

Saat dilakukan penangkapan, tidak ada perlawanan yang dilakukan oleh Aditya alias Bokir kepada petugas. Pelaku juga tidak kabur saat dilakukan penangkapan.

"Saat ditangkap, AE sedang duduk di teras rumah bibinya, sedang merokok sendirian. Tidak ada perlawanan, pasrah saja. Bibinya dan keluarga yang lain sedang di dalam rumah," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, kandas sudah pelarian Aditya Egatifyan alias Bokir (25), seorang narapidana bandar narkoba vonis 14 tahun yang berhasil kabur dari Lapas Kelas 1 Cipinang, Jakarta Timur.

Aditya alias Bokir ditangkap tim gabungan di rumah saudara pelaku yang berada di kawasan Cibinong, Bogor, Jawa Barat pada Senin malam, 31 Oktober.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)