Kualifikasi Piala Dunia 2026 Brunei Darussalam Vs Indonesia: Garuda Pesta Setengah Lusin Gol
JAKARTA – Timnas Indonesia lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia setelah kembali menang telak atas Brunei Darussalam.
Anak asuh Shin Tae Yong menggilas Brunei 6-0 pada leg kedua putaran pertama di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Brunei, Selasa, 17 Oktober 2023 malam WIB. Garuda mencetak tiga gol di masing-masing babak.
Meskipun bermain di kandang lawan, Indonesia berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Hasilnya enam menit laga berjalan, skuad Shin Tae Yong langsung unggul.
Gol pembuka buat Garuda dicetak oleh Hokky Caraka. Keunggulan untuk Indonesia ini terjadi setelah Hokky yang tidak terkawal di kotak penalti bisa memaksimalkan umpan tarik Sandy Walsh.
Walaupun unggul cepat, Indonesia harus butuh waktu lama untuk mencetak gol kedua dan ketiga. Dua gol tambahan di babak pertama yang membawa Indonesia unggul 3-0 sebelum turun minum, terjadi di lima menit terakhir sebelum jeda.
Gol kedua untuk Indonesia dicetak Egy Maulana Vikri pada menit ke-42 dengan sundulan. Lagi-lagi Hokky yang menjadi pembeda berkat umpan dia yang kemudian disontek oleh pemain Dewa United itu.
Hokky kembali menambah keunggulan buat Indonesia dua menit setelahnya. Pemain milik PSS Sleman itu membobol gawang lawan memanfaatkan umpan Witan Sulaeman.
Di paruh kedua pertandingan, Indonesia kembali unggul cepat atas tuan rumah. Dua menit laga berjalan, Witan langsung menambah gol melalui titik putih usai dirinya dilanggar di kotak terlarang.
Rizky Ridho kemudian ikut mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-63. Dia memanfaatkan dengan baik umpan dari Asnawi Mangkualam Bahar.
Pesta gol Indonesia kemudian dilengkapinya oleh gol Ramadhan Sananta saat laga normal tersisa delapan menit. Skor 6-0 untuk Garuda pun bertahan hingga peluit akhir.
Hasil ini membuat Indonesia unggul agregat 12-0 setelah sebelumnya menang besar 6-0 pada Kamis pekan kemarin di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Di putaran kedua nanti, Indonesia masuk dalam Grup F bersama Irak, Vietnam, serta Filipina. Indonesia harus finis dua teratas di penyisihan untuk maju ke putaran ketiga.
Susunan Pemain
Brunei Darussalam: Hayme Nyaring (PG); Nazhan Zulkiflie, Alinur Rashimy, Hanif Hamir, Akyura Indera; Hendra Azam, Haziq Kasyful, Nur Asyraff, Hakeme Yazid; Azizi Ali, Khairil Shahme
Timnas Indonesia: Ernando Ari (PG); Sandy Walsh, Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto, Shayne Pattynama; Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto, Witan Sulaeman; Dendy Sulistyawan, Hokky Caraka, Egy Maulana