JAKARTA - Polda Metro Jaya mengungkap, penyebab kematian Briptu Andry Budi Wibowo (29) di Jalan Sapi Perah, Pondok Ranggon, Cipayung, Jakarta Timur korban tabrak lari.

Hal ini diketahui setelah pihaknya melakukan olah tempat kejadian perkara. Dimana di tempat kejadian ditemukan plat nomor mobil yang diduga menabrak polisi tersebut.

"Korban anggota Polri (Briptu ABW) kemarin adalah tabrak lari," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Jumat, 18 September.

Dari barang bukti plat nomor mobil itu, polisi menelusuri melalui data resgistrasi. Hasilnya ditemukan yang mengendarai mobil itu adalah anggota TNI. Dan saat ini sudah diamankan.

"Kemudian dilakukan penyelidikan diamankan seseorang yang memang anggota TNI," kata dia.

Hanya saja, Yusri enggan menjabarkan soal identitas penabrak. Saat ini penabrak telah diserahkan ke Pomdam Jaya guna diperiksa lebih lanjut.

"Diamankan setelah itu bersama-sama kami dengan anggota POM nanti dilakukan penyelidikan dan penyidikan," tandas dia.

Briptu Andry Budi ditemukan tewas dengan sejumlah luka di bagian tubuh. Dia tergeletak di Jalan Sapi Perah, Pondok Ranggon, Jakarta Timur, pada Kamis, 17 September.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)