MNC Studios, Rumah Produksi Ikatan Cinta Milik Konglomerat Hary Tanoesoedibjo Pendapatannya Anjlok 22 Persen di 2020
Konglomerat Hary Tanoesoedibjo. (Foto: Instagram @hary.tanoesoedibjo)

Bagikan:

JAKARTA - Mungkin sebagian besar pecinta tayangan di televisi Tanah Air mengetahui sinetron Ikatan Cinta. Tapi mungkin banyak yang belum tahu bahwa rumah produksi sinetron tersebut, PT MNC Studios International Tbk (induk MNC Pictures), mengalami penurunan kinerja di tahun 2020 lalu.

Berdasarkan laporan keuangan MNC Studios, yang dipublikasikan di laman Bursa Efek Indonesia (BEI), dikutip Rabu 23 Juni, emiten bersandi saham MSIN itu meraup pendapatan Rp1,39 triliun di tahun 2020. Raihan perusahaan milik konglomerat Hary Tanoesoedibjo itu anjlok 22 persen dibanding pendapatan Rp1,78 triliun di tahun 2019.

Jika dirinci, pendapatan dari segmen content tercatat juga anjlok 22 persen dari Rp1,88 triliun di 2019 menjadi Rp1,47 triliun pada 2020. Pendapatan dari segmen talent dan lainnya juga anjlok 32 persen dari Rp388,25 miliar pada 2019, menjadi hanya Rp262,84 miliar di 2020.

Di lain pihak, segmen pendapatan digital tumbuh pesat hingga 44 persen Rp258,99 miliar di 2020, dari sebelumnya Rp180,31 miliar pada 2019.

Namun kenaikan tersebut belum mampu menopang akumulasi pendapatan MNC Studios. Alhasil, laba bersih periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada entitas pemilik perseroan anjlok 21 persen, menjadi Rp167 miliar di 2020, dari sebelumnya Rp211,41 miliar.