Bagikan:

JAKARTA - Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menyarankan masyarakat yang ingin berlibur di Pulau Dewata, Bali, untuk membeli tiket pesawat Garuda Indonesia pada hari Minggu.

Alasannya, karena ada diskon khusus untuk tiket penerbangan ke Bali pada hari-hari tertentu, salah satunya pada hari Minggu.

“Memang untuk penebangan domestik, di rute-rute tertentu, di hari tertentu, di jam tertentu, kita memang menurunkan harga tiketnya cukup dalam. Saya ambil contoh adalah Bali. Bali itu selalu harga yang kelas Rp1.900.000 untuk ekonomi. Hari minggu kalau ke Bali itu bisa Rp1.300.000 sekarang. Satu (kali) jalan,” ujarnya dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VI DPR, di Gedung DPR, Jakarta, Rabu, 3 Juli.

Jika ingin mendapatkan tiket pulang dengan harga murah, kata dia, masyarakat bisa pulang di hari Kamis.

Dia bilang, harga tiket yang dibanderol sebesar Rp1.300.000 untuk sekali jalan.

“Pulangnya hari Kamis Rp1.300.000, kalau di hari lain (harga tiketnya) tetap Rp1.900.000,” jelasnya.

Selain diskon tiket pesawat, Irfan bilang pihaknya juga melakukan kerja sama dengan beberapa hotel di Bali untuk memberikan diskon khusus kepada penumpang Garuda Indonesia yang datang pada hari Minggu dan pulang di hari Kamis.

“Jadi kita juga lagi mau gelontorkan kampanye The Best Time to Go to Bali adalah datanglah hari Minggu, pulanglah hari Kamis,” tuturnya.

Irfan menjelaskan, program kampanye ini dilatarbelakangi karena mayoritas masyarakat cenderung melakukan perjalanan ke Pulau Dewata di hari Jumat. Sehingga pada hari tertentu penerbangan kosong.

“Semua orang berangkat hari Jumat. Kalau mau murah berangkat Minggu pulang hari Kamis,” jelasnya.