Bagikan:

BANDA ACEH - PT Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) mencatat konsumsi BBM pada masa mudik Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah di Provinsi Aceh untuk produk gasoline (Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo) naik 75 persen.

Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria dihubungi di Banda Aceh, Jumat mengatakan rata-rata konsumsi BBM gasoline (Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo) pada H-1 dan H-2 Idul Fitri 2024 sebanyak 3.222 kilo Liter (Kl) per hari atau naik dari konsumsi normal pada Januari 2024 sebanyak 1.840 KL per hari.

"Jika dibandingkan dengan rata-rata konsumsi produk gasoline pada H-1 dan H-2 Idul Fitri 2024 mengalami peningkatan 6 persen dari H-1 dan H-2 Idul Fitri 2023, yaitu 3.036 KL per hari menjadi 3.222 KL per hari," katanya dikutip dari ANTARA, Jumat, 19 April.

Sementara untuk konsumsi produk gasoil (Biosolar, Dex Series) menurun 2,9 persen menjadi 847 KL per hari dibandingkan tahun lalu 873 KL per hari.

Khusus Pertalite, lanjutnya, jika dibandingkan dengan rata-rata konsumsi BBM pada Januari 2024, konsumsi naik sebesar 66 persen dari 1.489 KL per hari menjadi 2.478 KL per hari.

Sementara konsumsi gasoil mengalami penurunan hingga 25 persen dari rata-rata harian atau 1.131 KL per hari menjadi 857 KL per hari.

"Penurunan konsumsi gasoil disebabkan karena pembatasan angkutan industri atau liburnya kegiatan industri di Aceh," katanya.

Sebelumnya, Pertamina Patra Niaga telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Ramadan dan Idul Fitri (Rafi) 2024.

Satgas tersebut bertugas untuk memastikan stok dan distribusi energi di Aceh dalam kondisi aman saat Ramadan dan Idul Fitri 1445 H.