Bagikan:

JAKARTA - Emiten ritel pengelola jaringan Hero Supermarket, IKEA, Guardian, PT Hero Supermarket Tbk. (HERO) ungkap akan melakukan ekspansi dalam bentuk penambahan gerai pada tahun 2024.

Head of Corporate and Consumer Affairs HERO Diky Risbianto mengatakan telah menyiapkan belanja modal atau capital expenditure (capex) untuk melakukan penambahan gerai baru. Namun Ia belum dapat menyebutkan angka pasti terkait capex yang akan dikeluarkan pada tahun 2024.

“Porsi terbesar capex untuk penambahan gerai, terutama untuk teman-teman dari Guardian,” ungkapnya Selasa 26 Maret 2024.

Diky menyampaikan bisnis terbesar HERO saat ini disumbang dari Guardian yaitu sebanyak 340 gerai, Hero Supermarket 23 gerai dan IKEA 7 gerai yang tersebar di seluruh tanah air.

Menurut Diky pendapatan Hero Grup di masa Ramadan mengalami kenaikan, khususnya pendapatan dari Guardian dan Hero Supermarket yang memiliki andil besar untuk pendapatan perseroan secara keseluruhan.

“Porsi terbesar masih di Guardian dan HERO ya kenaikan selama Ramadhan. Karena produk kecantikan dan kesehatan trennya memang semakin meningkat untuk makanan-minuman juga kan sudah menjadi kebutuhan dasar jadi memang kita melihat bahwa kecantikan dan kesehatan serta makanan yang terbesar,” tuturnya.

Diky menyampaikan dengan rangkaian produk yang komprehensif dari HERO Group, pihaknya berharap bisa memberikan solusi praktis dan nilai tambah yang signifikan bagi konsumen.

"Dengan terus mengembangkan dan meningkatkan kualitas produk kami, kami berharap dapat terus menjadi pilihan utama bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka dengan nyaman dan terpercaya,” tutur Diky.

Diky menyampaikan penambahan gerai oleh HERO Group tahun ini khususnya dari lini usaha sektor kesehatan dan kecantikan yaitu Guardian.

Head of Marketing Guardian Indonesia, Malvin Tarigan mengatakan hingga kuartal pertama tahun 2024, Guardian Indonesia telah membuka setidaknya 6 gerai baru yang tersebar di Indonesia.

“Yang sudah buka 6 (gerai) di tahun ini untuk kuartal pertama tahun ini, yang pastinya akan bertambah, pasti lebih dari 6. Yang pasti gak beda jauh dari tahun lalu, karena tahun lalu kita penambahan sekitar 40-an (gerai),” tutur Malvin.