Bagikan:

JAKARTA - Menjelang debat ke-3 calon wakil presiden RI 2024, masing-masing juru bicara (jubir) memberikan bocoran persiapan yang dilakukan masing-masing calon wakil presiden. Debat yang mengusung tema pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa ini rencananya akan digelar pada 21 Januari.

Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (Timnas) Anies Baswedan-Cak Imin (AMIN), Irvan Pulungan mengatakan, persiapan yang dilakukan Muhaimin Iskandar masih sama seperti debat sebelumnya yakni dengan mengartikulasikan visi misi dan program-program serta tawaran konkrit yang bisa dibawa ke debat. Pihaknya juga aktif melakukan focus group discussion (FGD). Selain itu juga melakukan workshop agar masyarakat dapat menagkap visi misi yang disampaikan dalam waktu debat yang berlangsung selama 120 menit dengan waktu tanya jawab yang hanya disediakan selama - hingga 2 menit.

"Misalnya isu perubahan iklim, bagaimana Indonesia mendorong negosiasi di tingkat internasional dapat diejawantahkan menjadi keuntungan dan benefit di tingkat nasional dan sub nasional," ujar Irvan yang ditemui di hotel Le Meridien Jakarta, Selasa 9 Januari.

Ia juga meyakini Cak Imin sangat kuat dalam isu terkait desa ydan mendorong desa menjadi tulang punggung ekonomi sirkular dan ekonomi hijau di Indonesia.

"Karena selama ini ada ketimpangan yang perlu kita jawab. Tidak hanya dalam konteks energi tapi juga dalam konteks bagaimana desa-desa bisa menjadi bagian mencapai target ekonomi hijau dan ekonomi sirkular Indonesia," kata dia.

Sementara itu Juru Bicara Pasangan Prabowo dan Gibran, Eddy Soeparno mengatakan sejumlah hal yangbdisiapkan sesuai tema yang dimulai dari pembangunan berkelanjutan, transisi energi termasuk sumber daya alam, lingkungan hidup, masyarakat desa.

"Memang tema yang sangat menarik untuk dibahas itu masalah energi dan transisi energi karena bahwa hari ini lingkungan hidup, sumber daya alam, energi, dan transisi energi sangat berkaitan satu sama lain," ujar Eddy.

Ia menambahkan isu tersebut secara intens dibahas oleh Gibran. Apalagi, kata di, Gibran memiliki kepedulian yang besar transisi energi dan keterjagaan sumber daya alam harus terjaga.

Sementara Juru Bicara Pasangan Ganjar dan Mahfud, Edi Sutrisno mengatakan Mahfud cukup familiar dengan tema yang diusung yakni soal sumber daya alam (SDA). Mahfud, kata dia , sering menangani kasus terkait SDA.

"Salah satunya adalah soal penguasaan SDA yang tidak adil. Itu pasti jadi isu penting. Kemudian isu-isu polusi dan sampah juga. Karena program lingkungan bukan hanya di kampung tapi juga di kota," kata Edi.

Edi menambahkan pihaknya memang melakukan diskusi namun tidak banyak memberikan briefing kepada Mahfud MD lantaran tingginya jam terbang Mahfud yang sudah banyak menangani kasus SDA.

"Diskusi ada, tapi Pak Mahfud itu engga perlu dibriefing banyak. Jam terbang tinggi," lanjut Edi.

di bilang, tema terkait sumber daya alam akan dofokuskan karena menjadi bagian dari agenda reforma agraria yang akan dipercepat.

Ia juga memastikan Mahfud sudah cukup familiar dengan beberapa singkatan dalam tema yang diusung.

"Tapi sebagai komitmen kita, kalau toh ada akan ada dijelaskan, kita engga mau gunakan itu sebagai jebakan-jebakan buat orang lain. Kita pengen semua kandidat menyampaikan pemikiran mereka pada pemilih biar membuat pemilu ini menjadi sehat," pungkas Edi.