Bagikan:

JAKARTA - Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang menghubungkan JIS ke kawasan Ancol, Jakarta, telah rampung dikerjakan. JPO ini untuk mendukung Piala Dunia U-17.

Adapun JPO itu dibangun di Jalan Ketel, Ancol, Pademangan, dekat gerbang Karnaval Taman Impian Jaya Ancol, hingga menembus langsung sisi Plaza Utara JIS.

"Sebagai salah satu venue Piala Dunia U-17, JPO dibangun khusus untuk menghubungkan stadion JIS ke Kawasan Ancol sehingga akses penonton/pengunjung menuju stadion, menjadi lebih mudah dan nyaman," kata Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S. Atmawidjaja dalam keterangan resmi yang diterima VOI, Senin, 13 November.

Sementara itu, Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta-Jawa Barat Brawijaya menambahkan, JPO tersebut dibangun dengan trase sepanjang 453 meter (m) dan lebar pedestrian 6 m.

Konstruksi JPO akses stadion JIS dirancang menggunakan struktur atas dengan konstruksi baja, pelat lantai pracetak, serta pondasi dengan kombinasi tiang pancang beton dan baja.

"JPO ini menghubungkan JIS dengan lapangan parkir di Ancol dari sisi utara stadion dan melintasi beberapa rintangan, antara lain jalur double track KRL, Jln R.E. Martadinata, Kali Ancol, Tol Harbour Road, serta rencana Tol Harbour Road II," ujarnya.

Brawijaya mengatakan, pembangunan JPO JIS dilaksanakan oleh kontraktor AMKA Inti Beton Indo Trans Konstruksi KSO dan konsultan pengawas PT Seecons dengan nilai kontrak konstruksi sebesar Rp95 miliar.

"JPO tersebut direncanakan sebagai penghubung antara stadion JIS dengan tempat parkir yang berada di gerbang karnaval, dengan daya tampung sekitar 1.200 kendaraan roda empat dan 700 kendaraan roda dua," imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, Kementerian PUPR melalui Direktorat Jenderal Bina Marga melaksanakan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) dari lapangan parkir di Ancol, Jakarta Utara menuju Stadion Jakarta International Stadium (JIS).

Hal ini sebagai bentuk persiapan JIS sebagai arena utama Piala Dunia U-17.

"Pembangunan JPO yang menghubungkan kawasan parkir Ancol dengan JIS sedang kami lakukan, yang mana kami sedang memasang tiang-tiang pancangnya," ujar Direktur Jenderal Bina Marga Hedy Rahadian mengutip Antara.

Hedy menyebut, pihaknya menargetkan pembangunan JPO dari Ancol menuju JIS dapat selesai sebelum perhelatan Piala Dunia U-17.

"Kami targetkan pembangunan JPO untuk JIS tersebut selesai sebelum pelaksanaan perhelatan Piala Dunia U-17 pada November 2023," ucapnya.

Diketahui, penyelenggaraan turnamen dunia yang berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember itu akan digelar di Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengusulkan tim nasional Indonesia bertanding di Jakarta. Selain itu, pembukaan juga diselenggarakan di Jakarta, sedangkan pertandingan semifinal dan final digelar di Solo.

Bagi Indonesia, menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 merupakan sebuah kehormatan karena mendapat kepercayaan menggelar kejuaraan sepak bola dunia bagi generasi pesepakbola masa depan.

Caption: Kementerian PUPR menyelesaikan pembangunan JPO menuju Stadion Jakarta International Stadium (JIS) sebagai arena utama Piala Dunia U-17. Foto: Dok. Kementerian PUPR