JAKARTA - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan beberapa harga komoditas relatif murah saat ini, salah satunya adalah cabai.
Menurut dia, jika harga terus mengalami penurunan, maka pertani akan merugi.
Karena itu, menurut Zulhas sapaan akrab Zulkifli Hasan, harga ideal untuk cabai di kisaran Rp40.000 per kilogram (kg).
Zulhas mengatakan, dengan harga tersebut petani mendapatkan untung, sedangkan konsumen mendapatkan harga yang tidak terlalu mahal.
“Sekarang lagi murah (harga bawang dan cabai) justru jangan terlalu murah. Kalau terlalu murah kan nanti petaninya bangkrut. Cabai itu Rp40.000, kalau cabai Rp20.000 kan bangkrut petaninya,” tuturnya kepada wartawan, Minggu, 29 Januari.
Mendag Zulhas mengklaim harga ini pasca dia melalukan peninjauan ke pasar. Salah satunya adalah Pasar Cisalak yang dikunjunginya beberapa waktu lalu.
“Harga Rp40.000 sekarang, kemarin saya baru ke pasar,” ucapnya.
Berdasarkan Panel Harga Badan Pangan Nasional, menunjukkan tren kenaikan di harga cabai. Baik cabai keriting maupun cabai rawit merah. Cabai merah keriting rata-rata nasional di harga Rp40.950 per kilogram, ini naik Rp2.720 dari sebelumnya.
Sementara harga cabai rawit merah rata-rata nasional di kisaran Rp54.630 per kilogram. Harga ini juga naik Rp2.770 dari sebelumnya.
BACA JUGA:
Sedangkan, harga rata-rata nasional untuk bawang merah berada di Rp39.460 per kilogram, dan bawang putih berada di Rp28.050 per kilogram. Keduanya sama-sama mengalami kenaikan masing-masing sebesar Rp620 dan Rp350.