YOGYAKARTA - Investasi berbasis syariah tengah menjadi investasi yang diminati di Indonesia. Investasi ini bertujuan mendapatkan keuntungan sesuai dengan prinsip dan hukum Islam.
Ada berbagai macam produk investasi syariah, salah satunya yakni investasi properti syariah
Tren investasi properti syariah di Indonesia terus meningkat sejak beberapa tahun belakangan.
Jenis investasi ini sebenarnya memiliki konsep yang sama dengan investasi properti biasa.
Keduanya sama-sama berbentuk permodalan pembelian dan penjualan aset untuk memperoleh keuntungan.
Perbedaan investasi properti syariah dan investasi properti biasa terletak pada sistemnya.
Investasi properti syariah dilakukan dengan mengikuti ketentuan atau syariat Islam.
Produk investasi ini sebagaimana properti pada umumnya, yaitu rumah, apartemen, kontrakan, kios, kos-kosan, dan sebagainya.
Keuntungan Investasi Properti Syariah
Investasi properti syariah kini semakin banyak diminati karena menawarkan berbagai keuntungan. Banyak yang tergiur dengan ini karena tingkat risikonya rendah dan transaksi tanpa riba. Berikut beberapa keuntungan investasi properti syariah.
Risiko Minim
Keuntungan yang banyak diinginkan dari investasi properti syariah adalah skala risikonya yang rendah. Risiko kerugian dalam investasi ini terbilang rendah dibandingkan jenis investasi lainnya seperti saham, obligasi, dan sebagainya.
Tingkat Keuntungan Lebih Besar
Keungggulan lain dari investasi properti syariah adalah mampu mendatangkan keuntungan yang sangat besar. Keuntungan diperoleh dari properti yang dibangun atau properti lain yang dimiliki pemilik.
Properti yang diinvestasikan dapat digunakan lagi untuk dikontrakkan atau disewakan, dan bebas dari risiko kehilangan.
Terhindar dari Riba
Banyak orang masih ragu berinvestasi di properti konvensional karena berkaitan dengan riba. Investasi properti syariah bisa menjadi solusi bagi yang ingin berinvestasi tanpa riba. Jenis investasi ini tidak terikat dengan nilai suku bunga, sehingga bisa dikatakan lebih terjamin kepastiannya.
Keamanan Lebih Terjamin
Keuntungan lain dari investasi properti syariah adalah keamanannya lebih terjamin. Selain aman dari riba, investasi jenis ini juga terbebas dari bentuk penipuan dan tindakan yang melanggar syariat Islam.
Investasi ini dapat menghadirkan kepercayaan yang tinggi bagi penggunanya.
Terus Mengalami Kenaikan Harga
Properti adalah produk yang dipastikan selalu mengalami kenaikan harga. Meski dalam beberapa kondisi peristiwa besar, seperti COVID-19, membuat nilainya menurun drastis.
Namun, secara persentase kisaran 90 persen nilai properti selalu bertumbuh. Besaran kenaikan harga tergantung dari pilihan lokasi.
Menawarkan Keuntungan Jangka Panjang
Investasi properti syariah menawarkan keuntungan dalam jangka panjang, dibandingkan instrumen lain seperti saham, deposito, dan emas. Nilai dalam investasi ini akan terus meningkat dari tahun ke tahun.
Investasi ini cocok bagi Anda yang ingin berinvenstasi jangka panjang.
Investasi Tanpa Sita
Kentungan lain investasi properti syariah adalah tidak adanya sistem penyitaan. Berbeda dengan investasi properti biasa yang menerapkan sistem sita ketika pelanggan tidak dapat memenuhi pembayaran yang sudah disepakati.
Dalam investasi properti syariah Anda tidak akan mengalami hal tersebut. Pengembang atau developer investasi ini tidak menerapkan sistem sita karena tidak sesuai dengan ajaran Islam.
Menjadikan Passive Income
Investasi properti syariah juga bisa menjadi keran passive income atau pendapatan tambahan. Jadi Anda tidak hanya menyimpannya sebagai produk investasi, namun bisa memanfaatkan properti tersebut untuk menghasilkan pendapatan.
Anda bisa menyewakan atau mengontrakkan properti anda baik itu toko, ruko, rumah, atau kantor.
Tips Sukses Investasi Properti Syariah
Sebelum mulai terjun berinvestasi properti syariah , Anda perlu memahami beberapa hal supaya bisa sukses. Berikut beberapa tips investasi yang perlu Anda coba agar berhasil mendapat keuntungan besar.
Mempersiapkan Dana
Hal pertama yang wajib anda lakukan adalah menyiapkan dana. Jika dana Anda masih belum mencukupi, anda bisa mencari pinjaman atau mengajukan KPR syariah.
Anda juga bisa bertemu developer syariah atau mendatangi bank syariah untuk proses penyiapan dana pembelian properti. Jangan lupa juga untuk menyiapkan biaya lain, yakni uang muka, angsuran, dan tanda jadi.
Survei Harga Pasar
Sebelum investasi properti, pastikan anda mengecek harga pasar terlebih dahulu. Anda perlu meninjau ulang harga yang sedang berlaku di pasaran untuk model rumah yang anda inginkan.
Pilih Lokasi yang Tepat
Dalam berinvestasi properti, anda perlu memilih lokasi yang tepat. Lokasi adalah hal penting dalam sebuah investasi properti.
Lokasi akan menentukan harga sebuah properti. Jadi pilihlah lokasi yang strategis, mulai dari akses mudah, sumber air lancar, dekat kawasan ramai, dan sebagainya.
Memilih Tenor Sesuai Kemampuan
Jika anda memilih program KPR, jangan lupa memilih tenor yang sesuai dengan kemampuan keuangan Anda.
Hitung dana yang mampu Anda bayarkan setiap cicilannya, dan berapa lama tenor tersebut.
Jangan sampai terburu-buru menentukan tenor, tapi perhatikan dan pertimbangkan secara matang.
Itulah keuntungan investasi properti syariah dan tips memulainya. Jangan buru-buru memutuskan melakukan investasi karena ingin segera mendapat keuntungan besar.
Sebelum berinvestasi, pastikan anda sudah menyiapkan dan melakukan langkah-langkah tadi.
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI.
Kami menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.