Bertemu Pj Gubernur Hamka, Sekjen HIPMI Dukung Gorontalo Penuhi Kebutuhan Pangan IKN
Sekjen BPP HIPMI Bagas Adhadirgha. (Foto: Dok. BPP Hipmi)

Bagikan:

JAKARTA - BPP HIPMI (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) mengapresiasi kinerja Pemerintah Provinsi Gorontalo di bawah kepemimpinan Penjabat (Pj) Gubernur Hamka Hendra Noer dalam membina generasi muda. Ini, dalam kaitannya menyambut pertumbuhan industri konvensional dan potensi sumber daya pertanian di Gorontalo.

Hal tersebut disampaikan Sekjen BPP HIPMI Bagas Adhadirgha saat bertemu dengan Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer di sela rangkaian kegiatan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) VI dan Forum Bisnis BPD HIPMI Gorontalo 12-13 Juli 2022. Hubungan kemitraan yang strategis antara Pemerintah Provinsi Gorontalo dengan BPD HIPMI Gorontalo yang diketuai oleh Iskandar Chiko Uno diharapkan berdampak pada peningkatan pertumbuhan ekonomi serta kesejahteraan Rakyat.

"Perhatian Bapak Gubernur Hamka Hendra Noer terhadap anak-anak muda terutama HIPMI Gorontalo patut kita apresiasi sebagai penyemangat dalam menumbuhkan iklim Usaha di daerah," jelas Bagas Adhadirgha, di Kota Gorontalo, dalam keterangan tertulisnya, Rabu 13 Juli.

Bagas menjelaskan, salah satu potensi usaha di Gorontalo ada di sektor pertanian. Dalam pertemuan bersama Gubernur Gorontalo, tercetus banyak sekali hal yang bisa didukung HIPMI kedepan.

"Salah satu yg menjadi perhatian utama adalah posisi Gorontalo sebagai pusat lumbung pangan, di mana Gorontalo sebagai penghasil jagung terbesar di Indonesia Timur," kata Bagas yang juga CEO Asia Aero Technology ini.

Harapannya ke depan, lanjut Bagas, keberadaan lumbung pangan khususnya Jagung ini dapat menciptakan dan mendorong pertumbuhan industri-industri peternakan baik sapi maupun ayam.

"Yang ujung dari industri ini adalah terciptanya ekosistem pangan agar dapat menjadi support system, tak hanya Indonesia Timur tapi juga suplai ke Ibu Kota Negara Nusantara (IKN)," ungkap Bagas.

HIPMI, kata Bagas, akan menjadi mitra strategis pemerintahan Gorontalo dalam mendukung terciptanya ekosistem ekonomi.

"Saya yakin, dengan adanya kolaborasi pusat dan pengusaha-pengusaha muda di daerah maka ekosistem industri ini dapat memberikan dampak penyerapan tenaga kerja bagi warga Gorontalo," pungkas Bagas.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer menantang HIPMI untuk bisa menggerakkan ekonomi di daerah. Hamka menilai HIPMI Gorontalo memiliki peran penting untuk bisa berkolaborasi dengan baik bersama pemerintah. Di satu sisi pemerintah sendiri akan timpang jika tidak ditopang oleh pengusaha.

"Saya menantang HIPMI Gorontalo untuk bisa menggerakkan ekonomi lokal. Untuk itu, pola sinergitas dan konsolidatif antara pemerintah dan dan pengusaha itu harus terjalin dengan baik," ungkap Penjagub Gorontalo, Hamka Hendra Noer.

Menurutnya, upaya ini juga sesuai arahan Presiden RI agar mendorong ekonomi lokal di masing-masing daerah. Ia pun mengingatkan agar setiap pengusaha yang ingin berinvestasi di daerah untuk tidak dipersulit dalam setiap perizinan dan kebijakan.

"Saya setuju tuh harus berkolaborasi, di satu sisi pemerintah yang sendiri tidak ditopang oleh pengusaha, itu juga akan timpang. Sama analoginya antara eksekutif dan legislatif. Makanya saya bilang ke teman-teman HIPMI, kalian adalah sparing partner-nya pemerintah," ucap Hamka Hendra Noer.