Bagikan:

JAKARTA - Mayoritas harga kripto menghijau pada Jumat 8 Juli pagi. Koin kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin, naik ke ke level 22.227 dolar AD atau Rp332,6 juta (kurs Rp14.968 per dolar AS.

Mengutip coinmarketcap.com, bitcoin naik 8,38 persen dalam 24 jam terakhir. Bahkan, bitcoin sudah naik 9,47 persen dalam sepekan.

Penguatan besar juga terjadi pada ethereum yang dibanderol 1.261 dolar AS per keping usai tumbuh 6,53 persen dalam semalam. Ethereum mampu melesat 15,89 persen dalam sepekan terakhir.

Tether juga naik 0,04 persen ke posisi 0,995 dolar AS. Dalam sepekan terakhir tether tercatat naik 0,07 persen.

Sementara itu, USD Coin tercatat turun 0,02 persen dalam 24 jam terakhir. Satu keping USD Coin kini dibanderol 1 dolar AS. Sedangkan, BNB tumbuh 3,48 persen dalam semalam. Satu keping BNB kini dibanderol 246,18 dolar AS.

Di sisi lain, Binance USD mencatat penurunan sebesar 0,15 persen. Sekeping Binance USD saat ini dihargai 0,99 dolar AS per keping. Dalam sepekan terakhir, Binance USD menurut 0,30 persen.

Kemudian, XRP meningkat 6,83 persen ke posisi Rp0,35 per keping. Dalam sepekan terakhir, XRP melesat 7,47 persen.

Penguatan juga terjadi pada Cardano yang dibanderol 0,48 dolar AS per keping usai tumbuh 4,71 persen dalam semalam.

Ada pula Solana tercatat tumbuh 5,62 persen dalam 24 jam terakhir. Satu keping Solana kini dibanderol 39,29 dolar AS.

Sedangkan, Dogecoin tumbuh 4,96 persen dalam semalam. Satu keping Dogecoin kini dibanderol 0,072 dolar AS.