Bagikan:

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah pada perdagangan Selasa 12 Mei. IHSG ditutup melemah 1,09 persen atau 50,37 poin ke level 4.588,73.

Menutup perdagangan, 111 saham menguat, 281 saham melemah, dan 136 saham stagnan. Volume perdagangan tercatat 6,78 miliar lembar saham dan ditransaksikan senilai Rp Rp6,75 triliun.

Mayoritas indeks acuan juga kompak melemah. Indeks LQ45 melemah 1,96 persen, indeks Jakarta Islamic Index (JII) melemah 0,93 persen, dan IDX30 juga melemah 1,93 persen.

Secara sektoral, yang mengalami pelemahan paling dalam adalah sektor keuangan yang turun 2,33 persen hari ini. Disusul sektor agri yang melemah 2,1 persen.

Sore ini, saham-saham yang berada di jajaran top gainers, di antaranya PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD) yang menguat 14,72 persen menjadi Rp374, PT Estika Tata Tiara Tbk (BEEF) yang menguat 13,73 persen menjadi Rp232, dan PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) yang menguat 8,57 persen menjadi Rp152.

Sementara saham-saham yang berada di jajaran top losers, di antaranya PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) yang melemah 6,02 persen menjadi Rp625, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) yang melemah 5,20 persen menjadi Rp4.010, dan PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syaria Tbk ((BTPS) yang melemah 5,06 persen menjadi Rp2.250.