JAKARTA - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno memperoleh suara terbanyak di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 029, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
TPS 029 merupakan lokasi Anies Baswedan menggunakan hak pilihnya pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.
Berdasarkan data penghitungan, Pramono Anung-Rano memperolah 190 suara. Kemudian, Ridwan Kamil-Suswono sebanyak sebanyak 93, sementara Dharma Pongrekun-Kun hanya 19 suara.
Adapun, di TPS 029 Lebak Bulus, ada sebanyak 302 surat suara yang sah. Sementara surat suara tidak sah sebanyak 27. Sehingga, total surat suara yang digunakan yakni sebanyak 329.
Anies Baswedan diketahui mendukung pasangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024. Alasannya, pasangan nomor urut tiga itu berpihak kepada masyarakat lemah dan kecil.
BACA JUGA:
Usai menggunakan hak suara, Anies meminta masyarakat untuk saling menjaga dari segala bentuk kecurangan dalam kontestasi Pilkada 2024. Sehingga, cara itu bisa menciptakan Jakarta yang lebih menyala.
"Saya yakin dengan cara seperti itu, maka Jakarta akan lebih baik kita ingin Jakarta makin menyala," ujar Anies