JAKARTA - Toyota Vios berwarna hitam dengan nomor polisi (nopol) B 1456 TAE terperosok ke dalam drainase saluran air di sisi Jalan Kolonel Sugiono, samping Banjir Kanal Timur (BKT), Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa, 26 November, sore.
Kecelakaan tunggal tersebut disebabkan karena pengemudi mobil tidak konsentrasi saat mengemudikan mobilnya.
Menurut Indra, saksimata, kejadian kecelakaan itu berawal ketika mobil Toyota Vios melaju dari arah Pondok Kopi menuju kawasan Pondok Bambu, Duren Sawit.
"Katanya bagasi belakangnya terbuka, ada tasnya. Dia (pengemudi) nengok ke belakang, otomatis setirnya berubah arah ke kiri. Dia (pengemudi) katanya mau injak rem tapi justru injak gas jadi terperosok ke saluran air," kata Indra kepada VOI di lokasi kejadian.
Dari pantauan VOI di lokasi, mobil tersebut terperosok ke kiri jalan dan masuk ke dalam drainase saluran air. Mobil juga menabrak trotoar pembatas jalan sebelum masuk ke drainase saluran air.
BACA JUGA:
Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kecelakaan tunggal tersebut. Namun mobil tersebut mengalami kerusakan di bagian kiri.
"Kejadian terjadi saat hujan deras tadi," tambah Indra.
Sementara pengemudi mobil tersebut merupakan seorang wanita. Pengemudi mobil itu juga mengangkut satu penumpang wanita.
Hingga pukul 17.45 WIB, mobil tersebut belum dievakuasi. Padahal di lokasi sudah terdapat 2 unit mobil deres dari Satlantas Polres Metro Jakarta Timur. Namun pemilik mobil menolak saat hendak dievakuasi.
Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas di sepanjang Jalan Kolonel Sugiono, samping Kanal Banjir Timur (KBT), Kecamatan Duren Sawit alami kemacetan panjang hingga beberapa kilometer.