Bagikan:

TANGERANG - Seorang siswi SD berinisial AN (9) diduga menjadi korban penculikan pasca pulang sekolah di Jalan Sukamulya, Ciputat, Tangerang Selatan. Meski akhirnya korban dipulangkan, namun pihak keluarga khawatir jika AN yang masih duduk di bangku SD menjadi korban pencabulan.

Muslim Albadar, inisial ayah korban mengatakan bila aksi penculikan itu terjadi pada Senin, 23 September, pukul 17.00 WIB.

Menurut cerita Muslim, berawal ketika korban belum dijemput usai pulang sekolah olehnya. Padahal, kata Muslim, ia selalu menjemputnya dengan waktu yang tepat. Namun saat itu ia telat menjemput korban.

“Jadi saat itu, anehnya tuh, biasanya saya jemput. Cuma saat itu rada berat. Lihat istri juga gitu,” kata Muslim saat ditemui VOI di lokasi, Selasa, 24 September.

Tak lama kemudian, Erlin istri Muslim, bertanya apakah AN sudah dijemput apa belum, karena sore itu sang anak tak kunjung pulang hingga pukul 17.30 WIB.

“Saya langsung ke sekolah. Terus ada yang bilang, dibawa orang bawa motor pake topi merah, pakai masker,” ujarnya.

Muslim pun bingung, dia berusaha mencari anaknya dan bertanya kepada pihak sekolah.

Hingga waktu masuk pukul 20.00 WIB, ada warga yang mengabarkan bila AN terlihat sedang berjalan sambil menangis histeris. Mendengar hal itu, Muslim langsung menjemputnya dan membawa pulang.

“Iya nangis. Sampai sekarang saya belum tanya, soalnya kasihan. Mungkin ibunya yang sudah tanya,” ucapnya.

Muslim mengaku akan membuat laporan kepolisian dan melakukan visum. Sebab ia khawatir anaknya mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari pelaku.

“Rencananya mau visum. Tadi mau visum engga jadi karena dokter lagi tidak bisa,” tutupnya.

Sebelumnya, aksi penculikan di Tangerang Selatan (Tangsel) juga terjadi di Perumahan Griya Asri, Kelurahan Jelumpang, Serpong. Bocah laki-laki berinisial KFA (11), diculik pria berjaket ojek online (ojol) pada Minggu, 8 September. Beruntung KFA ditemukan.

Kapolres Kota Tangerang Selatan AKBP Victor Inkiriwang menyebut, korban ditemukan di Musala Darussalam, Kampung Baru, Serpong Utara, Kota Tangsel, Senin, 9 September, dini hari.