Wali Kota Medan Bobby Nasution Normalisasi Sungai Bedera, Bangunan Tak Berizin Bakal Dibongkar
Wali Kota Medan Bobby Nasution (Foto: @bobbynst)

Bagikan:

MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution akan menormalisasi Sungai Bedera. Bangunan tak berizin bakal dibongkar. 

Bobby Nasution lebih dulu mendengar pemaparan dari Kepala Dinas PKP2R Medan Benny Iskandar, Kepala Dinas PU, Zulfansyah Ali Saputra dan Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera II, Maman Noprayamin. 

Setelah itu Wali Kota Medan Bobby Nasution bersama rombongan kemudian menyisir pinggiran  sungai Bedera yang berada di kompleks Perumahan Bumi Asri.

Usia peninjauan, Zulfansyah menjelaskan Sungai Bedera Medan yang akan dinormalisasi karena telah terjadi penyempitan. Kondisi penyempitan disebut menyebabkan kawasan tersebut kerap digenangi air usai hujan turun.

"3,5 Km yang akan dinormalisasi, itu di kawasan padat penduduk. Tadi Pak Wali (Bobby Nasution) tanya apakah ada izin bangunan yang berada di bibir sungai, dijawab Pak Beny tidak. Itu akan dibongkar, sebelum dibongkar akan ada sosialisasi. Warga diminta bongkar sendiri, kalau tidak mau baru akan ada penertiban,” katanya,” ujar Zulfansyah. 

Wali Kota Medan Bobby Nasution sebelumnya meminta kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan 21 camat di lingkungan Pemkot Medan agar dapat mewujudkan lima program prioritas.

Lima program prioritas Pemko Medan saat ini, yaitu kesehatan, kebersihan, infrastruktur, banjir, dan kawasan Kesawan yang merupakan heritage termasuk keberadaan UMKM demi terwujudnya The Kitchen of Asia.

Bobby Nasution menginstruksikan kepada seluruh kepala OPD dan camat agar memiliki perencanaan dalam bekerja, berani melakukan eksekusi, dan siap untuk dievaluasi.

"Buatlah perencanaan bagus dalam bekerja. Perencanaan harus diawali pendataan yang baik dan benar, setelah itu kita harus berani mengeksekusi dan evaluasi. Ini tujuanya agar kita dapat meningkatkan PAD demi kesejahteraan masyarakat," tegas menantu Presiden Joko Widodo ini.