SERANG — Kapolda Banten, Irjen Pol. Suyudi Ario Seto, mengajak mahasiswa Banten-Bogor untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pilkada Banten 2024. Hal ini disampaikan saat menerima kunjungan silaturahmi Keluarga Mahasiswa Banten-Bogor di Aula Serbaguna Polda Banten, Jumat 20 September.
“Kegiatan ini menjadi wujud nyata kerja sama antara Polri dan elemen mahasiswa guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif, khususnya dalam menyongsong Pilkada Banten 2024,” ujar Irjen Pol. Suyudi Ario Seto. Ia menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian dan mahasiswa dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polda Banten.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Banten juga menegaskan bahwa kegiatan silaturahmi ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara Polri dan mahasiswa. “Silaturahmi ini diharapkan dapat terus terjalin agar kita bersama-sama menjaga kondusivitas kamtibmas di Banten,” katanya.
BACA JUGA:
Irjen Pol. Suyudi Ario Seto juga mengajak seluruh elemen mahasiswa, khususnya pengurus dan anggota Ikatan Keluarga Mahasiswa Banten-Bogor, untuk berperan aktif menjaga keamanan selama proses Pilkada berlangsung. “Kami berharap mahasiswa dapat terus bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga keamanan di masyarakat,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Keluarga Mahasiswa Banten-Bogor, Kang Alex, menyatakan kesiapan mahasiswa untuk berkolaborasi dengan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan. "Kami siap bersinergi dan mendukung tugas Polda Banten untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama Pilkada," ujarnya.