Bagikan:

JAKARTA - Gerai McDonalds ditabrak mobil. Pengunjung restoran fastfood itu seketika panik berteriak ketakutan mengetahui mobil itu menembus tembok bangunan tempat mereka menyantap hidangan.

Mengutip Mirror, Minggu 23 Juni, kecelakaan ini terjadi di gerai McDonalds di Thorne Road, Doncaster, Yorkshire, Inggris pada jam sibuk Sabtu 22 Juni sore waktu setempat.

Ambulans sekaligus petugas pemadam kebakaran Yorkshire menuju lokasi usai mengetahui Vauxhall Astra berwarna putih menabrak dinding gerai McDonalds.

Aparat kepolisian yang berada di lokasi kemudian mengamankan satu orang yang berada di mobil. Sementara satu lainnya mengalami luka parah dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif.

Polisi juga bertindak cepat dengan meminta seluruh pengunjung restoran keluar. Hingga saat ini, operasional gerai McDonalds itu juga ditutup.

Juru bicara McDonalds dalam pernyataannya mengatakan siap membantu pihak kepolisian dalam penyelidikan kecelakaan ini. Mereka juga masih belum mengetahui kapan McDonalds di Doncaster itu dibuka kembali.