Bagikan:

JAKARTA - Eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan mengatakan warga Jakarta seharusnya menjadi prioritas dalam Pilkada 2024.

Hal ini merespons candaan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang membandingkan dirinya dengan eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang sudah memasang baliho ‘on the way Jakarta’. Katanya, siapapun bisa maju tapi masyarakat harusnya jadi prioritas.

“Yang penting itu warga Jakartanya bukan siapa yang ikut (pilkada, red),” kata Anies kepada wartawan di Jakarta, Senin, 17 Juni.

“Karena ini semua untuk Jakarta (supaya, red) warga bisa merasakan kota yang setara,” sambungnya.

Anies bilang untuk menjadi kota yang setara, Jakarta harus bisa memberikan perlindungan hingga pekerjaan. Sehingga, dia memilih untuk fokus bergerak ke tengah masyarakat membantu permasalahan mereka.

“Lebih penting ngomongin Kampung Bayam daripada terlantar terus,” tegas eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) tersebut.

Lebih lanjut, Anies juga tak mau bicara banyak soal elektabilitasnya yang lebih moncer daripada lawannya yang lain. “Semuanya adalah pilihan warga Jakarta, kita tunggu saja nanti,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyebut Ridwan Kamil sudah menuju Jakarta seperti balihonya yang ramai beberapa waktu lalu. Sementara Anies Baswedan baru bergerak saat ini.

“Pak Ridwan Kamil kan sudah pasang ‘on the way to Jakarta’. Kalau Pak Anies kan bergerak-gerak saja,” kata Airlangga sambil tertawa kepada wartawan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Senin, 17 Juni.

Airlangga mengaku punya waktu hingga Juli mendatang untuk melakukan evaluasi tentang sosok yang tepat. Katanya, Partai Golkar juga masih melihat hasil survei.

“Jadi, sesuai dengan apa yang kesepakatan, kami akan terus evaluasi sampai dengan bulan Juli. Tentu akan evaluasi siapa yang akan maju dan sebagainya,” tegasnya.

Lebih lanjut, Airlangga menyebut Ridwan Kamil memang digadang oleh partainya. Tapi, masukan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) bakal didengarkan.