JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan pada Kamis 19 Maret pagi kembali dihentikan sementara selama 30 menit (trading halt) pada pukul 09.37. IHSG sebelum dihentikan sementara, berada pada level 4.113,65 atau telah melemah 217,03 poin (5,01 persen).
Sebelum trading halt, tercatat sebanyak 42 saham menguat, 294 saham melemah, dan 56 saham stagnan. Volume perdagangan tercatat 962,45 juta lembar saham, dan ditransaksikan senilai Rp1,22 triliun.
Analis Reliance Sekuritas Lanjar Nafi menjelaskan IHSG secara teknikal akan kembali melemah hari ini. Secara teknikal. indeks berpotensi menguji level support di kisaran 4.200.
"Peluang rebound IHSG masih belum terlihat dan terdapat potensi pelemahan lanjutan dengan rentang pergerakan 4.200-4.362," kata Lanjar.
Pagi ini, saham-saham yang berada dalam jajaran top gainers di antaranya, PT Pan Brothers Tbk (PBRX) yang menguat 16,11 persen menjadi Rp346, PT Optima Prima Metal Sinergi Tbk (OPMS) yang menguat 8,82 persen menjadi Rp74, dan PT Wintermar Offshore Marine Tbk (WINS) yang menguat 4,94 persen menjadi Rp85.
Sementara yang berada dalam jajaran top losers di antaranya, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) ytang melemah 7,00 persen menjadi Rp23.250, PT Putra Rajawali Kencana Tbk (PURA) yang melemah 7,00 persen menjadi Rp93, dan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) yang melemah 7,00 persen menjadi Rp5.650.