Bagikan:

JAKARTA - Capres dan Cawapres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan menghadiri penetapannya sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) hari ini.

Keduanya dijadwalkan berangkat bersama-sama menuju KPU dari kediaman Prabowo di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sekitar pukul 09.30 WIB.

Diketahui, KPU akan menggelar rapat pleno terbuka penetapan presiden dan wapres terpilih pada Rabu, 24 April pukul 10.00 WiB.

Prabowo mengatakan, dirinya akan menerima langsung surat keputusan (SK) kemenangannya secara resmi dari KPU. Pernyataan itu disampaikannya usai pertemuan dengan tim hukum Prabowo-Gibran semalam.

"Saya kumpulkan tim hukum Prabowo-Gibran yang telah bekerja keras dan berhasil mendapat keputusan dari MK. Jadi saya kira, prosesnya selesai, besok (Rabu) saya akan menghadap ke KPU jam 10," ujar Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa, 23 April, malam.

Prabowo mengatakan, cawapresnya Gibran Rakabuming Raka juga akan ikut ke KPU mendampingi dirinya.

"Tadi Mas Gibran ada, tokoh-tokoh hukum kita hadir semuanya dan besok kita akan ke KPU jam 10," kata Prabowo.

Sementara, Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka mengatakan akan menemani Prabowo Subianto menghadiri sidang penetapan kemenangan Prabowo-Gibran di Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang akan berlangsung besok pagi, Rabu, 25 April.

"Iya besok pagi (datang, red),” ujar Gibran Rakabuming usai di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa, 23 April, malam.