Bagikan:

JAKARTA - Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menyebut Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 merupakan momen pembuktian 'kekuatan rakyat'. Bahkan, rakyat akan bergerak bila terjadi kecurangan.

"Kami mengatakan pemilu kali ini sebagai the moment of truth bagi kekuatan rakyat itu sendiri untuk menunjukkan bahwa kebenaran di dalam politik tidak bisa dimanipulasi," ujar Hasto kepada wartawan, Rabu, 14 Febaruari.

Tak lupa, Hasto mengultimatum semua pihak yang tetap nekat berbuat curang untuk memenangkan pasangan calon (paslon) tertentu dalam kontestasi Pemilu 2024. Sebab, rakyat akan bergerak untuk melawan kecurangan tersebut.

"Tetapi ketika manipulasi masih terus-menerus dilakukan dan kita akan cermati lebih lanjut. Maka rakyat yang akan bergerak," ucapnya.

"Sehingga hati-hati jangan memanipulasi suara rakyat karena suara rakyat adalah suara Tuhan. Itu yang kami pegang sebagai moralitas di dalam pemilu yang sangat penting," sambung Hasto.

Di sisi lain, Hasto juga menyakini bila calon presiden dan wakil presiden Ganjar-Mahfud akan keluar sebagai pemenang dalam kontestasi Pilpres 2024.

"Tentu saja kami optimis karena gerakan rakyat yang menggugat terhadap berbagai upaya penggiringan kekuasaan itu justru mendapatkan suatu respon balik berupa dukungan pada Pak Ganjar Mahfud dan juga pada PDI Perjuangan," kata Hasto.