Bagikan:

JAYAPURA - Bertempat di Lanud Silas Papare, Kepala BNN Papua Brigjen Pol. Norman Widjajadi, S.I.K didampingi oleh Kabid Pemberantasan BNNP Papua Kombes Pol. Agung R.P. Sinaga, S.H., M.Si, melaksanakan Koordinasi dan Sinergitas Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika di Papua.

Dijumpai di ruang pertemuan Komandan Lanud Silas Papare Bapak Marsekal Pertama TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos, menyambut hangat kedatangan Kepala BNN Papua.

"Maksud dan tujuan kedatangan kami di sini adalah menjalin hubungan silaturahmi yang lebih harmonis. Kepala BNN Provinsi Papua mohon dukungan Bapak Komandan Lanud Silas Papare untuk mensukseskan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika, mengingat sering terjadinya Peredaran gelap narkotika melewati jalur udara," katanya.

"Saya berharap agar saling berkontribusi dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkotika dilingkungan Lanud Silas Papare, ini adalah wujud sinergitas antara BNNP Papua dan Lanud Silas Papare dalam mewujudkan Indonesia khususnya Papua 'Bersinar' bersih dari narkoba," ungkap Kepala BNNP Papua.

Komandan Lanud Silas Papare Bapak Marsekal Pertama TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos, menyambut baik kedatangan Kepala BNN Papua. Komandan Lanud Silas Papare sangat mendukung pelaksanaan P4GN di Papua dapat dilaksanakan. Semoga lanud bisa berkolaborasi dan berkontribusi dalam upaya menyelamatkan generasi muda Papua dari penyalahgunaan narkotika yang merupakan musuh bersama.

"Kita berharap upaya-upaya ini bisa dilakukan secara terstruktur, sehingga kita dapat menanamkan pengetahuan, pemahaman, dan kesadaran tentang bahaya penyalahgunaan narkotika, terutama bagi generasi muda kita yang menjadi harapan masa depan bangsa," ungkap Danlanud.