JAKARTA - Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis simulasi pilpres 2024 jika digelar dalam dua putaran. Hasilnya, paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengungguli semua lawan.
Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi, mengungkapkan pasangan Prabowo-Gibran unggul dalam head to head baik melawan Paslon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar maupun Paslon nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Di mana Prabowo-Gibran mendapat perolehan 58,3 persen. Sedangkan Anies-Cak Imin 27,9 persen.
"Head to head Anies lawan Prabowo dengan asumsi Ganjar tidak lolos putaran pertama, Prabowo unggul jauh," ujar Burhanuddin dalam rilis survei, Sabtu, 20 Januari.
Menariknya, lanjut Burhanuddin, apabila Prabowo tak lolos ke putaran kedua, elektabilitas Anies justru mengalami penurunan dibanding periode survei sebelumnya. Anies-Cak Imin dengan 35,4 persen dan Ganjar-Mahfud dengan 41,5 persen. Sementara yang tidak tahu cukup besar mencapai 23,1 persen.
"Ini Anies lawan Ganjar ini menarik. Ini asumsi Prabowo nggak lolos putaran kedua, itu terlihat elektabilitas Anies turun dalam simulasi head to head melawan Ganjar dibanding survei sebelumnya Desember. Sementara elektabilitas Ganjar simulasi lawan Anies ada sedikit naik tapi tidak turun," jelasnya.
BACA JUGA:
-
| BERITA
Siap Dukung dan Menangkan Ganjar, Alumni Pangudi Luhur Beri Sapu Lidi
20 Januari 2024, 15:15 -
| BERITA
TKN Buka Suara soal Permintaan PDIP yang Minta Gibran Mundur dari Wali Kota Surakarta
20 Januari 2024, 14:01
Sementara jika Prabowo dan Ganjar head to head di putaran kedua, maka Menteri Pertahanan dan Wali Kota Solo itu juga akan menang dengan angka 58,1 persen. Sementara Ganjar-Mahfud 26,8 persen.
"Head to head Ganjar vs Prabowo, di simulasi ini Pak Prabowo trennya meningkat sedikit sementara Mas Ganjar sedikit menurun," kata Burhanuddin.
Survei Indikator Politik ini dilakukan usai debat ketiga pilpres yakni periode 10-16 Januari 2024. Survei melibatkan 1.200 orang dari seluruh provinsi Indonesia dengan metode wawancara tatap muka.
Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling dengan toleransi kesalahan sekitar 2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
Tag Terpopuler
#prabowo subianto #golkar #pilkada jakarta #judi online #gunung lewotobi laki lakiPopuler
21 November 2024, 00:04
21 November 2024, 01:06
21 November 2024, 04:00
21 November 2024, 07:30
Terkait
16 Februari 2024, 15:59
15 Februari 2024, 16:57
06 November 2023, 20:47
26 Oktober 2023, 18:59
18 Agustus 2023, 19:17
01 Agustus 2023, 23:41