JAKARTA - Pendiri sekaligus Direktur Eksekutif Indo Barometer M. Qodari, meyakini pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, punya peluang memenangkan Pilpres 2024 satu putaran.
Ia menyebut, keyakinannya itu mencapai angka 70 persen. Pasalnya, kata dia, berdasarkan hasil survei dari berbagai lembaga menunjukkan pasangan Prabowo-Gibran unggul dari dua pasangan calon lainnya.
"Kalau saya, persentase sekali putaran 70 persen," ujar Qodari dalam diskusi bertajuk 'Ngobrol Bareng Pilpres Sekali Putaran' di Sekber Relawan Prabowo-Gibran di Jakarta, Kamis, 4 Januari.
Qodari mengatakan, sejumlah lembaga survei sudah menempatkan pasangan calon Prabowo-Gibran berada di posisi teratas, yakni di kisaran angka 46-47 persen.
"Survei-survei yang saya jadikan acuan, angkanya 46 sampai 47 persen. Berarti kan tinggal 5 persen lagi sudah sampai," tambah Qodari.
Meski begitu, Ketua Umum Gerakan Sekali Putaran (GSP) itu mengatakan ada beberapa langkah yang harus dilakukan oleh para pendukung dan simpatisan Prabowo-Gibran agar target menang satu putaran bisa direalisasikan.
BACA JUGA:
Pertama, mengoptimalkan komunikasi dan sosialisasi kepada semua pihak, terutama kepada basis pendukung Joko Widodo dan Prabowo Subianto. Di mana, kata dia, pendukung keduanya berada pada kubu berseberangan.
"Nah, soal sekali putaran ini, kalau kita bicara ke depan, kuncinya di mana? Pertama, kita komunikasi dan sosialisasi kepada semua pihak, terutama kepada mereka yang notabene sebetulnya pendukung Pak Jokowi dan Pak Prabowo; karena mereka ini orang-orang yang sebetulnya masih berada di tempat yang salah saja," kata Qodari.
Kedua, menjaga stabilitas dan keamanan serta tidak terpancing dengan segala bentuk provokasi dari berbagai pihak.
"Penting untuk diantisipasi oleh TKN disemua lini terutama di paling bawah, untuk jangan sampai terprovokasi Kalau ada provokasi di lapangan. Tingkatkan sabar dan tawakal, kalau ada provokasi tahan diri, laporkan k pihak berwajib, jangan main hakim sendiri," pesan Qodari.