Bagikan:

JAKARTA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat 45 RT di Jakarta terendam banjir akibat hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya sejak kemarin hingga hari ini.

Hujan yang melanda sejak kemarin mengakibatkan naiknya tinggi muka air di Bendung Katulampa, Bogor, sehingga Kali Ciliwung ikut meluap.

"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 11 RT menjadi 45 RT atau 0,15 persen dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksanan BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangannya, Kamis, 30 November.

Berdasarkan pencatatan per pukul 09.00 WIB, puluhan RT yang terendam banjir hingga 1,5 meter tersebut berada di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Selain karena hujan, wilayah tersebut terendam banjir akibat luapan Kali Ciliwung.

Berikut adalah data wilayah terdampak banjir di Jakarta Selatan:

1. Kelurahan Pejaten Timur

- jumlah: 6 RT

- ketinggian: 30 s.d 150 cm

2. Kel. Rawajati

- jumlah: 2 RT

- ketinggian: 70 s.d 80 cm

Berikut adalah data wilayah terdampak banjir di Jakarta Timur:

1. Kel. Balekambang

- jumlah: 2 RT

- ketinggian: 150 cm

2. Kel. Cawang

- jumlah: 12 RT

- ketinggian: 30 s.d. 160 cm

3. Kel. Cililitan

- jumlah: 2 RT

- ketinggian: 50 s.d. 100 cm

4. Kel. Bidara Cina

- jumlah: 7 RT

- ketinggian: 50 s.d. 150 cm

5. Kel. Kampung Melayu

- jumlah: 14 RT

- ketinggian: 30 s.d. 150 cm

Isnawa menyebut pihaknya mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat. BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan," ungkap dia.

Sebagaimana diketahui, pada Rabu, 29 November, menaikan status Bendung Katulampa berada pada Siaga 2 (Siaga) pada pukul 20.10 WIB serta Pos Depok Siaga 2 (Siaga) pada pukul 23.00 WIB.

Kemudian pads Kamis, 30 November, aliran air sampai ke Jakarta hingga Pos Pesanggrahan berstatus Siaga 3 (Waspada) pada pukul 01.00 WIB, Pos Angke Hulu Siaga 3 (Waspada) pada pukul 04.00 WIB, dan Pintu Air Manggarai Siaga 3 (Waspada) pada pukul 08.00 WIB, serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta.