Bagikan:

JAKARTA - Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD menjelaskan maksud dirinya dan calon presiden Ganjar Pranowo memulai kegiatan kampanye Pilpres 2024 dari wilayah paling ujung di Indonesia.

Pada hari pertama masa kampanye, Ganjar akan mengunjungi Papua, sementara Mahfud berkunjung ke Sabang, Aceh. Dari kedua lokasi kampanye terpisah, Mahfud berujar, dirinya dan Ganjar ingin menunjukkan simbol persatuan.

"(Menunjukkan) bahwa Indonesia itu harus bersatu, jangan kurang wilayahnya juga," kata Mahfud saat menghadiri acara Deklarasi Kampanye Damai Pemilu 2024 di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat, Senin, 27 November.

Direncanakan, rute wilayah yang menjadi titik kampanye Ganjar dan Mahfud akan dimulai dari daerah di paling kiri dan kanan, kemudian akan berkumpul di wilayah tengah Indonesia.

"Barat dan timur, Pak Ganjar di merauke paling timur dan saya di paling barat di Indonesia. Nanti pakai virtual," urai Mahfud.

Terpisah, Ganjar memastikan bakal bergerak dengan menghadirkan Pilpres 2024 yang damai. Apalagi, penandatanganan deklarasi pemilu damai sudah digelar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) pada hari ini, Senin, 27 November.

"Sudah membuat komitmen, tugas kita adalah melaksanakan tata dan komitmen yang sudah kita tandatangani," ujar Ganjar dalam kegiatan Deklarasi Kampanye Damai, Tertib, dan Taat Hukum Pemilu 2024 yang digelar Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).

Hari ini, seluruh peserta Pemilu 2024 akan membacakan naskah deklarasi dan penandatanganan plakat deklarasi dalam kegiatan Deklarasi Kampanye Damai Pemilu 2024 di halaman kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat.

Deklarasi ini, selain dihadiri oleh tiga pasangan capres dan cawapres, juga akan dihadiri para ketua umum partai politik peserta Pemilu 2024 serta perwakilan calon anggota Dewan Perwakilan Daerah.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan masa kampanye pemilu yang akan berlangsung mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sementara pemungutan suara dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024.