Bagikan:

LAMPUNG - Kepolisian Resor (Polres) Lampung Selatan melakukan pengecekan dua gedung yang dijadikan sebagai tempat penyimpanan logistik Pemilu 2024.

"Kami hari ini melakukan pengecekan atas dua gudang logistik, yakni kantor KPU Lampung Selatan dan GOR Ngandan Khasan, untuk memastikan kesiapan dari gedung tersebut sebagai tempat penyimpanan logistik yang berkaitan dengan Pemilu 2024," kata Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin, di Kalianda, Lampung Selatan, Selasa 24 Oktober, disitat Antara. 

Yusriandi menyebutkan ada sejumlah hal yang harus diperhatikan dan diantisipasi dalam hal pengamanan logistik, termasuk kesiapan gedung, antisipasi atas kebakaran dan kebocoran, dan lainnya.

"Dari sisi keamanan logistik adalah bagaimana kondisi atap gedung. Jika ada kebocoran maka wajib segera diperpaiki. Kondisi gedung logistik harus layak, jangan sampai logistik pemilu rusak karena basah atau lembab," katanya.

Ia menjelaskan, pihaknya akan terus melakukan patroli untuk memastikan keamanan barang logistik pemilu yang sudah mulai berdatangan.

"Untuk pengamanan atas logistik pemilu yang sudah mulai berdatangan, kami dari Polres Lampung Selatan mengoptimalkan pengawasan, melakukan patroli di pagi, siang, sore dan malam. Di lokasi gudang saat ini sudah ada logistik pemilu dan masih ada pengiriman dua kali lagi," ujarnya.

Beberapa hal yang menjadi perhatian untuk keamanan di gudang KPU dan di GOR Ngandan Khasan yakni keamanan pintu, jendela serta atap bangunan gedung dan keamanan pemegang kunci gudang.

"Sementara ini kegiatan kita mengoptimalkan pengawasan melalui patroli, dan nanti semua jika logistik sudah lengkap kami akan melaksanakan pengamanan penuh oleh Polres," ujar Yusriandi

Polres Lampung Selatan terus melakukan koordinasi berkaitan dengan keamanan dan kedatangan logistik Pemilu 2024 di KPU Kabupaten Lampung Selatan.