Bagikan:

JAKARTA - Seorang sopir ojek online (ojol) yang tengah mengantar penumpang menjadi korban begal di Flyover Kemayoran, Jakarta Pusat. Akibat kejadian itu, korban dan penumpangnya itu langsung terjatuh hingga mengalami luka.

Kapolsek Kemayoran, Kompol Rustian membenarkan adanya aksi diduga pembegalan di kawasan tersebut. Namun, pihaknya belum menerima laporan dari korban.

"Belum ada laporan ke Polsek dari korban," ujar Rustian saat dikonfirmasi wartawan, Senin, 18 September.

Kendati demikian, kata Rustian, pihaknya akan tetap menindaklanjuti kejadian tersebut meski tidak ada laporan dari korban.

"Tentu akan kami tindak lanjuti," tegas Rustian.

Di sisi lain, lanjut Rustian, pihaknya juga akan memperketat pengamanan di kawasan tersebut guna mencegah kejadian serupa kembali terulang.

"Patroli akan ditingkatkan lagi, sebagai upaya pencegahan," katanya.