Sigap, Gegana dan Puslabfor Bergegas Menuju Lokasi Ledakan di Tangerang, Tiba di Lokasi Ternyata Tabung Gas 3 Kg Bocor
Petugas mengambil tabung gas di lokasi ledakan di Tangerang/ Foto: IST

Bagikan:

TANGERANG - Terjadi ledakan di kawasan Perum Taman Ubud Kencana 3 no 15 Rt 015/022 kelurahan Binong, Curug, Kabupaten Tangerang.

Berdasarkan data yang diterima informasi ledakan terjadi pada Kamis siang, 7 September. Tim Pusat Laboratorium dan Forensik (Puslabfor) Mabes Polri mendatangi ke tempat kejadian perkara (TKP). Tak lama kemudian tim Gegana Brimob Polda Metro Jaya juga mendantangi lokasi kejadian.

Selanjutnya melaksanakan Kordinasi dengan pemilik untuk melakukan pemeriksaan. Setelah dilakukan investigasi, ternyata penyebab ledakan itu diduga dari tabung gas 3 kilogram yang bocor.

Kemudian tim Puslabfor Mabes Polri melakukan investigasi dilokasi ledakan mencari barang bukti.

Adapun barang bukti yang diamankan, 2 biji tabung gas 3 kg, 1 buah ember plastik, 1 lembar karpet warna hitam dalam keadaan meleleh dan 1 unit kompor gas beserta selang.

Berdasarkan pantauan di lokasi, nampak sejumlah personel tim Brimob Polda berpakaian lengkap menjaga di sekitaran lokasi kejadian. Terlihat pula garis polisi yang dipasangkan pada rumah yang diduga terjadinya ledakan.