Bagikan:

JAKARTA - Partai Demokrat bakal menggelar rangkaian acara HUT dan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) pada pertengahan September ini.

Saat ini, partai yang diketuai Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu tengah membahas soal undangan ke mitra koalisi di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), NasDem dan PKS. 

Merespons soal undangan Partai Demokrat, Partai NasDem memastikan Ketua Umum Surya Paloh akan absen di acara HUT partai berlambang mercy itu.

Sebab, Surya Paloh berencana ke luar negeri mulai 4 hingga 22 September. Diketahui, Rapimnas Partai Demokrat digelar 13-14 September 2023.

"Kayanya enggak bisa (datang), Babe gua (Surya Paloh, red) dari tanggal 4 sampai 22 enggak bisa hadir," ujar Bendahara Umum Partai NasDem Ahmad Sahroni saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 31 Agustus. 

Sahroni membantah Surya Paloh akan ke Amerika dalam waktu dekat ini. Dia mengatakan, Surya akan ke London, Inggris. 

"Enggak ke Amerika. Ke London," katanya. 

Sementara, Ketua Dewan Kehormatan Demokrat Hinca Pandjaitan, mengatakan partainya masih membahas soal rangkaian acara yang akan dimulai pada 9 September bersamaan dengan hari lahir Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Dia pun meminta publik menunggu soal siapa saja yang akan hadir di acara tersebut. 

"Kami lagi bahas itu, masih dirancang panitia. Nanti pada waktunya akan kita umumkan siapa yang hadir, bagaimana kegiatan sekarang masih proses rapat-rapat final seluruh kegiatan itu. Nanti tunggu, biar ada surprise. Tunggu aja nanti ya," ujar Hinca kepada wartawan, Kamis, 31 Agustus.

Saat ini, kata Hinca, para panitia masih terus mematangkan acara HUT yang akan dilanjutkan dengan gelaran Rapimnas Demokrat.

"Sekarang sedang mempersiapkan. Tentu diikuti kegiatan-kegiatan, nanti ada Rapimnas. Yang pasti September ini adalah September ceria bagi Demokrat," katanya.