Bagikan:

JAKARTA - Polsek Duren Sawit mulai melakukan penyelidikan terkait tewasnya seorang pekerja proyek yang tertimbun tanah dan material beton coran ketika melakukan pembangunan basemen proyek perkantoran di Jalan Radin Inten II, Kelurahan Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.

Kapolsek Duren Sawit AKP Sutikno mengatakan, akibat kecelakaan kerja tersebut satu orang pekerja tewas dan satu lainnya luka berat.

"Korban ada dua, yang satu dalam kondisi meninggal dunia. Kita rujuk untuk visum ke RS Polri. Inisial S korban meninggal dunia," katanya saat dikonfirmasi, Selasa, 1 Agustus.

Selanjutnya, satu orang korban yang alami luka berat berhasil dievakuasi dalam kondisi masih sadar.

"Kemudian yang satu sudah bisa kita evakuasi dari teman-teman Damkar (pemadam kebakaran). Alhamdulillah itu terselamatkan. Sekarang kita evakuasi ke rumah sakit untuk perawatan," ujarnya.

Sementara, AKP Sutikno belum menjelaskan lebih lanjut terkait pemeriksaan terhadap saksi dari pekerja proyek dan kontraktor proyek tersebut.

"Nanti proses penyelidikan lebih lanjut (pemeriksaan kontraktor proyek)," ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Timur dan Dinas Pertamanan DKI Jakarta mengevakuasi satu orang jenazah pekerja bangunan dari dalam area proyek basemen perkantoran di Jalan Radin Inten II, Kelurahan Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Senin, 31 April, malam.

Jasad korban berhasil dievakuasi sekitar pukul 22.00 WIB. Korban ditemukan dari timbunan tanah proyek basemen tersebut.

"Korban bernama Sukatis, ditemukan tewas tertimbun tanah," kata salah satu petugas saat melakukan proses evakuasi dan pendataan kepada VOI, Senin, 31 Juli, malam.