YOGYAKARTA - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) muncul daftar calon wakil presiden yang akan mendampingi Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024. Masuknya nama Ketua Umum DPP Partai Demokrat tersebut sebagai pasangan Ganjar cukup mengagetkan publik. Lantas seperti apa peluang koalisi PDIP dan Demokrat?
Mendekati pemilu 2024, berbagai kejutan pun muncul dalam kontestasi politik. AHY yang selama ini selalu dihubung-hubungkan dengan Anies Baswedan, tiba-tiba masuk dalam list cawapres pendamping Ganjar Pranowo. Belum lagi jika mengingat selama ini hubungan PDIP dengan Demokrat memang tidak seakrab partai lainnya.
Pihak Partai PDIP pun membeberkan kemungkinan AHY diduetkan dengan Ganjar Pranowo. Hasto Kristiyanto, Sekjen DPP PDIP, mengatakan bahwa partai merah hanya ingin menghadirkan spirit merangkul seluruh elemen politik. Peluang koalisi PDIP dan Demokrat pun ramai dibicarakan oleh publik.
Peluang Koalisi PDIP dan Demokrat
Puan Maharani, Ketua DPP PDIP, angkat suara perihal peluang koalisi partainya dengan Demokrat. Dalam waktu dekat, Puan mengatakan dirinya akan bertemu dengan AHY untuk membicarakan kesamaan visi dan tujuan dalam membangun Indonesia.
"Ya kita lihat dulu, ngobrol-ngobrol dulu, baru dilihat apakah kita punya kesamaan, maksud, dan tujuan untuk membangun Indonesia ke depan," kata Puan di Kantor DPD PDIP DIY, Kota Yogyakarta, Minggu (11/6).
Sejak beberapa waktu belakangan, PDIP mulai membuka diri untuk berkolaborasi dengan Demokrat menghadapi Pilpres 2024. Menyusul wacana rujuknya kedua parpol ini, nama AHY masuk dalam daftar cawapres Ganjar Pranowo.
PDIP secara terang-terangan mengungkapkan akan menggelar pertemuan dengan AHY untuk membuka peluang rekonsiliasi keuda parpol. Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ketua Majelis Partai Demokrat, menyambut baik ajakan dari Puan Maharani.
Pertemuan PDIP dengan Demokrat
Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Emil Dardak, turut menanggapi peluang rekonsiliasi partainya dengan PDIP. Wakil Gubernur Jatim tersebut mengatakan kewenangan untuk menentukan capres-cawapres ada di tangan DPP termasuk majelis tinggi partai.
Emil Dardak juga mengungkapkan bahwa Demokrat telah melakukan banyak komunikasi politik sejak beberapa waktu lalu, termasuk dengan PDIP. Ia juga mengatakan ada hal baik dari pertemuan Sekjen Demokrat Teuku Riefky dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.
Demikianlah ulasan mengenai peluang koalisi PDIP dan Demokrat. Sekjen PDIP dan Demokrat telah melakukan pertemuan pada Minggu (11/6) untuk menjadwalkan pertemuan antara Puan Maharani dengan AHY.
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.