Bagikan:

JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPR Utut Adianto membenarkan ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri mengumpulkan anggota Fraksi PDIP DPR baru-baru ini. 

Namun karena rapat itu digelar tertutup, Utut enggan membeberkan isi pertemuan tersebut. 

"Ya itu (Mega kumpulkan anggota Fraksi PDIP DPR, red) memang benar, tapi tertutup. Kalau tertutup saya ngomong ya buat apa?," ujar Utut, Rabu, 12 April. 

Utut membantah rapat itu terkait pembahasan nama calon presiden (capres) 2024. Dia mengaku tak tahu jika PDIP akan mempercepat penentuan capres yang akan diusung. 

"(Capres, red) enggak diomongin," tegas Utut.

"Yang tahu (PDIP tentukan capres, red) malah wartawan, kalau aku ora ngerti, ora ngerti, benar-benar enggak ngerti," imbuhnya. 

Meski begitu, Utut memberi sedikit bocoran soal isi pertemuan Megawati dengan para legislator PDIP. Menurutnya, inti pertemuan itu untuk memberikan semangat kepada anggota Fraksi PDIP agar turun ke lapangan dan memperkuat ikatan dengan masyarakat.

"Intinya ya supaya anak-anak (anggota Fraksi PDIP, red) semangat gitu aja. Anak-anak supaya semangat turun ke bawah makin bonding (ikatan) dengan rakyat. Sudah gitu aja poinnya," ungkapnya.