JAKARTA - Sejumlah tempat pemakaman umum (TPU) di Jakarta mulai dipadati para peziarah menjelang satu hari jelang bulan suci Ramadan 1444 Hijriah.
Mereka mendatangi TPU untuk membacakan doa di pusara makam orangtua, keluarga, sanak saudara hingga teman mereka.
Seperti yang terlihat di TPU Karet Bivak, Kecamatan Tanah Abang.
Ratusan warga mendatangi kawasan pemakaman umum itu dengan menggunakan kendaraan roda empat, roda dua dan transportasi umum lainnya.
Kepala Suku Dinas (Sudin) Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat, Mila Ananda membenarkan adanya peningkatan peziarah menjelang Ramadan 2023 di sejumlah TPU di Jakarta Pusat.
"Peningkatan peziarah menjelang Ramadan sudah terjadi sejak 2 minggu lalu, terutama di hari Sabtu dan Minggu," kata Mila kepada VOI, Rabu, 22 Maret.
BACA JUGA:
Sejumlah masyarakat pengunjung TPU melakukan ziarah makam di hari terakhir memasuki bulan suci Ramadan yang diprediksi jatuh pada Kamis, 23 Maret, besok.
"Hari ini karena tanggal merah, juga masih tinggi (kedatangan peziarah)," ujarnya.