SURAKARTA - Wakil Presiden Ma'ruf Amin meresmikan pembukaan Masjid Sheikh Zayed di Surakarta, Jawa Tengah untuk dapat digunakan oleh masyarakat umum.
Pembukaan itu dilakukan seiring dengan peringatan Isra Mikraj Tingkat Kenegaraan Tahun 2023/1444 H di masjid tersebut.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, Masjid Raya Syeikh Zayed Solo secara resmi dibuka untuk masyarakat," ujar Wapres dilansir ANTARA, Selasa, 28 Februari.
Wapres berharap pembukaan Masjid Raya Sheikh Zayed dapat digunakan masyarakat, akan menambah kuat karakter masyarakat Islam yang kuat akidahnya, berwatak keislaman, kebangsaan, dan keindonesiaan.
"Saya berharap peran dan kontribusi Masjid Raya Sheikh Zayed Solo sebagai corong kesejukan dan kedamaian bagi masyarakat, dan sekaligus dapat meningkatkan kerja sama dengan berbagai pihak dalam rangka membangun dan merawat harmoni kerukunan dan persatuan dalam dakwah wasathiyah dan rahmatan lil alamiin menuju Indonesia lebih maju," harapnya.
BACA JUGA:
Wapres menyatakan ikut bersyukur atas pembukaan Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, sekaligus menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Presiden Uni Emirat Arab Mohamed bin Zayed.
Ia juga mendoakan kepada segenap pengurus dan jajaran pengelola Masjid Raya Sheikh Zayed Solo untuk tetap sehat, semangat, dan istiqomah menjalankan segala kegiatan dan program-program keagamaan, dakwah, pemberdayaan umat, serta sosial kemasyarakatan.