Sakti Wahyu Trenggono Jadi Menteri Kelautan dan Perikanan Gantikan Edhy Prabowo
Sakti Wahyu Trenggono/istimewa

Bagikan:

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan enam menteri yang baru yang akan mengisi sejumlah pos di kementerian. Pengumuman ini disampaikan oleh Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta. 

"Saya bersama dengan Bapak Wakil Presiden ingin mengumumkan menteri baru yang akan duduk di anggota Kabinet Indonesia Maju," kata Jokowi dalam pengumuman yang disiarkan di akun YouTube Sekretariat Presiden, Selasa, 22 Desember.

Selain mengumumkan nama Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial (Mensos) dan Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Jokowi juga mengumumkan nama lain yaitu Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan menggantikan Edhy Prabowo yang terjerat kasus korupsi.

Trenggono yang merupakan mantan bendahara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019 tadinya menduduki jabatan sebagai Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) mendampingi Prabowo Subianto.

"Bapak Sakti Wahyu Trenggono, beliau sekarang memegang jabatan sebagai Wakil Menteri Pertahanan dan kita beri tanggung jawab untuk menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan," ungkap Jokowi. 

Setelah diumumkan oleh Presiden Jokowi, Trenggono pun memasuki tempat acara pengumuman berlangsung. Dia terlihat menggunakan kemeja putih dibalut dengan jaket biru dan menggunakan celana berwarna hitam.

Sekilas soal Trenggono, dia merupakan pebisnis di bidang penyedia infrastruktur menara telekomunikasi terbesar di Indonesia dengan kepemilikan 14.000 menara.

Dia dilantik sebagai Wakil Menteri Pertahanan mendampingi Prabowo pada 25 Oktober 2019 lalu.