Agar Tidak Kusam, Pedestrian di 5 Wilayah di DKI Jakarta Dibersihkan
Tangkap layar video petugas pemadam bersihkan pedestrian di 5 wilayah Jakarta

Bagikan:

JAKARTA - Sudin Gulkarmat Jakarta Timur membersihkan pedestrian trotoar di 5 wilayah Kecamatan berbeda. Pembersihan pedestrian dilakukan untuk memberikan kenyamanan para pejalan kaki pengguna trotoar.

Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan, pembersihan pedestrian pertama dilakukan di Jalan Bekasi Timur Raya atau Jalan H. Darip, Kecamatan Jatinegara. Di tempat ini, pembersihan dilakukan mulai dari TL Kantor Kejaksaan Jakarta Timur hingga Flyover Jatinegara, Kelurahan Cipinang Besar Utara, Jatinegara.

"Pembersihan dilakukan sejak pukul 08.35 WIB dan selesai pukul 10.22 WIB dengan mengerahkan 2 unit mobil pemadam berkapasitas tengki air 10 ribu liter dan 2500 liter air. Ada 50 petugas dikerahkan," kata Gatot dalam keterangannya, Minggu, 11 Desember.

Selanjutnya aksi pembersihan pedestrian trotoar dilakukan mulai dari Jalan Tambak hingga jalan Matraman Raya serta Pramuka, Kecamatan Matraman. Kegiatan dilakukan menggunakan 2 unit mobil pemadam berisi air dengan 50 personel.

Kemudian pembersihan trotoar juga dilakukan di Jalan Raya DI Panjaitan, Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur. Pembersihan trotoar selesai dilakukan sekitar pukul 11.30 WIB oleh 50 personel gabungan dan 2 unit mobil pemadam.

"Selanjutnya pedestrian di Jalan TB Simatupang Gang H.M. Natsir, RT 06/05, Kelurahan Susukan, Ciracas, juga dilakukan. Kita juga lakukan pembersihan sungai dan penanaman pohon di kawasan ini," ujarnya.

Kemudian pembersihan pedestrian dilakukan di Jalan Perindustrian 11/07, Kecamatan Makasar. Sebanyak 50 personel dikerahkan dan 2 unit mobil pompa pemadam berukuran 25 ribu liter air. Kegiatan di lokasi ini selesai dilakukan sekitar pukul 11.45 WIB.